Bola / Liga Spanyol
Kamis, 20 Maret 2014 | 16:20 WIB
Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo merayakan golnya dengan Gareth Bale. (Reuters/Juan Medina)

Suara.com - Striker Real Madrid Cristiano Ronaldo membidik tiga gelar musim ini bersama Real Madrid. Bintang Portugal bertekad memenangkan Liga Champions, La Liga, dan Copa del Rey.

"Kami akan berjuang mencapai target kami, yaitu memenangkan tiga kompetisi," tukas CR7.

Melihat beratnya persaingan di Liga Champions di babak perempat final nanti, Ronaldo tetap optimistis. Begitu pula dengan La Liga. Meski saat ini tengah bersaing ketat dengan Atletico Madrid dan Barcelona, Ronaldo yakin Madrid mampu merebut gelar liga dari Los Cules musim ini.

"Kami sadar akan sulitnya mencapai target tersebut. Tapi di Madrid kami terbiasa dengan target tinggi. Dengan mental seperti itu, tidak ada yang tidak mungkin," jelasnya.

Peluang meraih gelar treble bagi Madrid musim ini sangat terbuka. Di ajang Liga Champions, Los Blancos lolos ke babak perempat final setelah mengalahkan Schalke 04 dengan agregat 9-2. Di ajang Copa del Rey, Los Galacticos akan bertarung dengan rival abadinya, Barcelona di babak final. Sementara di La Liga, El Real saat ini memimpin klasemen dengan 70 poin dari 28 pertandingan. (Football Espana)

Load More