-
Persija Jakarta resmi merekrut Shayne Pattynama dengan kontrak jangka panjang berdurasi 2,5 musim.
-
Direktur Persija optimis Shayne membawa mental juara berdasarkan pengalaman karirnya di liga Eropa.
-
Shayne Pattynama memiliki catatan statistik solid baik di level klub Asia maupun Timnas.
Suara.com - Persija Jakarta terus bergerak sarat makna untuk melangkah ke putaran kedua. Terbaru Macan Kemayoran perkenalkan Shayne Pattynama sebagai amunisi anyar, Jumat (23/1/2026).
Adapun Shayne Pattynama diikat kontrak hingga 2,5 musim ke depan dengan opsi perpanjangan.
Direktur Persija, Mohamad Prapanca, menyambut kehadiran Shayne dengan optimisme.
“Shayne adalah sosok dengan pengalaman yang kami butuhkan. Kehadirannya kami yakini akan memberi kontribusi nyata, memperkuat kualitas permainan maupun kedalaman skuad," kata Prapanca dalam keterangannya.
"Kehadirannya menjadi bagian dari visi Persija untuk menghadirkan tim yang kompetitif, solid, dan siap menatap setiap tantangan musim ini dengan mental juara,” jelasnya.
Di sisi lain, hari pertama Shayne hadir langsung menunjukkan gairahnya bisa bergabung bersama Persija.
Lahir di Lelystad, Belanda, 11 Agustus 1998, Shayne tumbuh dari tradisi sepak bola Eropa yang kuat. Bakatnya terasah sejak usia muda bersama Ajax Youth dan Utrecht Junior, dua kawah candradimuka yang telah melahirkan banyak pesepak bola kelas dunia.
Dari sana, Shayne membangun fondasi sebagai pemain bertahan modern, kuat, cerdas membaca permainan, dan berani naik membantu serangan.
Perjalanan profesionalnya dimulai bersama Telstar (2019–2021), sebelum melangkah lebih jauh ke Norwegia membela Viking FK (2021–2024).
Baca Juga: Berapa Gaji Shayne Pattynama, Segini Kisaran Biaya yang Harus Disiapkan Persija
Kariernya kemudian berlanjut ke Belgia bersama KAS Eupen (2024–2025), sebelum menutup petualangan Eropanya dan memasuki Asia Tenggara bersama Buriram United (2025).
Bersama Buriram, Shayne merasakan atmosfer kompetisi yang juga menantang. Ia tampil di tiga ajang berbeda, enam kali di Thai League, satu kali di Thai FA Cup, serta tiga kali dipercaya tampil di AFC Champions League.
Tak hanya di level klub, kontribusi Shayne bersama Timnas juga menjadi bukti kualitasnya. Ia mencatatkan sembilan penampilan di Kualifikasi Piala Dunia 2026, tampil dua kali dalam laga uji coba internasional, serta satu pertandingan di Piala Asia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
-
Aksi Jual Asing Marak, Saham BBCA Sudah 'Diskon' Hampir 10 Persen
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
Terkini
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?
-
Prabowo Subianto Diundang ke Piala Dunia 2026
-
Bos Persib Konfirmasi Layvin Kurzawa Sudah di Bandung
-
Edin Dzeko Pilih Schalke 04 Demi Panggilan Hati, Meski Harus Turun ke Bundesliga 2 Jerman
-
Berapa Gaji Shayne Pattynama, Segini Kisaran Biaya yang Harus Disiapkan Persija
-
Pesan Haru Casemiro Usai Umumkan Perpisahan dengan Manchester United
-
Roller Coaster Karier Paulo Ricardo: Sebulan Lalu Masih Hadapi Crystal Palace, Kini Gabung Persija
-
Kata-kata Mauricio Souza Isu Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta
-
Makin Dekat ke Persib, Harga Pasar Layvin Kurzawa Sempat Tembus Rp454 Miliar