Suara.com - Sempat terpuruk akibat kekalahan mengejutkan atas Real Valladolid, Barcelona kembali bangkit dengan tiga kemenangan beruntun, termasuk kemenangan atas Real Madrid di laga El Clasico. Dan di journada 31, Barcelona akan menghadapi Espanyol di Estadio Cornella El Prat.
Menghadapi Espanyol, bukanlah laga mudah bagi skuad Gerardo 'Tata' Martino. Buktinya di pertemuan pertama kedua kubu awal November tahun lalu, Barcelona hanya meraih kemenangan tipis 1-0 di Camp Nou.
Berkaca pada pengalaman pahit di kandang Real Valladolid awal bulan ini, Martino tentunya tidak ingin gegabah. Pasalnya, tiga poin sangat berharga di tengah ketatnya persaingan papan atas La Liga.
Menghadapi Espanyol Barcelona sudah pasti kehilangan Victor Valdes di bawah mistar. Posisinya sudah pasti akan digantikan oleh Jose Manuel Pinto.
Permainan menyerang diyakini akan ditampilkan Tata di laga tersebut. Di lini depan, Pedro Rodriguez akan mengisi salah satu posisi trisula bersama Lionel Messi dan Neymar. Sementara di lini belakang, Pique akan memimpin pertahanan sekaligus menyuplai bola ke tengah yang di isi Fabregas, Busquets dan Iniesta.
Sementara itu di kubu Espanyol, mencuri poin dari Barcelona tampaknya tidak akan mudah mengingat tidak stabilnya performa Espanyol di lima laga terakhir. Dari lima laga terakhir, Espanyol mencatat dua hasil imbang, satu kekalahan dan dua kemenangan. Termasuk kemenangan mereka di laga terakhir kontra Malaga dengan skor 1-2.
Barcelona yang saat ini mengantongi tujuh poin, hanya terpaut satu poin dari pemimpin klasemen sementara La Liga Atletico Madrid. Sementara Espanyol yang duduk di posisi sembilan klasemen tengah bersaing ketat dengan Valencia yang sama-sama mengoleksi 40 poin dari 30 laga. Pertandingan Espanyol vs Barcelona akan digelar Sabtu (29/3/2014) malam WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Persib Bandung Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Pilih Fokus Target Utama Gelar Juara Akhir
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
-
Drama VAR Batalkan Gol Scott McTominay Saat Napoli Ditahan Imbang Parma Tanpa Gol di Maradona
-
Klasemen Bundesliga Terbaru: Hoffenheim Masuk Lima Besar Usai Bantai Kevin Diks cs
-
Hasil Liga Jerman: Bayern Muenchen Hajar Koln 3-1 Lewat Aksi Kim Min-jae dan Serge Gnarby
-
Hasil Inter Milan vs Lecce Liga Italia Skor 1-0: Francesco Pio Esposito Jadi Pahlawan Nerazzurri
-
Hasil Chelsea vs Arsenal: Meriam London Menang Tipis 3-2 di Semifinal Piala Liga Inggris
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya