Suara.com - Tim nasional Inggris dipermalukan Honduras dalam laga uji coba terakhirnya di Amerika Serikat, Sabtu (7/6/2014), sebelum terbang ke Brasil untuk bertarung di putaran final Piala Dunia 2014.
Turun dengan tim terbaik, termasuk striker Liverpool, Daniel Sturridge dan ujung tombak Manchester United, Wayne Rooney, Inggris mengakhiri laga tanpa gol. Padahal dalam laga itu Honduras bermain hanya dengan 10 pemain di 20 menit terakhir laga.
Peluang terbaik Inggris dalam laga itu jatuh ke kaki Sturridge pada menit 22. Sayang sepak kaki kirinya yang lemah hanya melintas di sisi luar tiang gawang dan membuat 45.000 penonton di Sun Life Stadium, Miami, AS kecewa.
Laga sempat dihentikan selama 43 menit di babak pertama akibat cuaca buruk.
Saat laga berlanjut ke babak kedua, Brayan Beckeles diusir wasit pada menit 70. Dia dianggap melakukan kesalahan fatal saat melanggar bek kiri Inggris, Leighton Baines.
Tetapi melawan 10 pemain Honduras pun, Inggris yang diperkuat Steven Gerrard dan Jack Wilshere serta Ross Barkley di babak kedua masih gagal membobol gawang Honduras.
Hingga laga berakhir tidak ada gol yang tercipta dan Inggris harus bersiap membuka pertarungan pertama mereka di Grup D melawan Italia pada 14 Juni nanti, disusul oleh Uruguay, dan akhirnya Kosta Rika. (Reuters)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia