Suara.com - Hari ini, 34 tahun yang lalu, Owen Hargreaves lahir di Calgary, Alberta, Kanada. Lelaki bernama lengkap Owen Lee Hargreaves ini adalah mantan gelandang timnas Inggris yang pernah memperkuat klub-klub besar Eropa macam Bayern Munich, Manchester United, dan Manchester City.
Di puncak kejayaannya sebagai jawara lapangan hijau, Hargreaves disebut-sebut sebagai gelandang bertahan yang tangguh. Pemain bertinggi badan 180 sentimeter ini juga dikenal piawai menahan bola, mencegahnya tak jatuh ke kaki lawan.
Lahir di Kanada, negara di mana sepak bola jadi olah raga yang tak terlalu populer, Hargreaves lebih dahulu akrab dengan basket, hoki es, dan sepak bola Amerika. Ia baru tekun mengolah si kulit bundar pada usia 15 tahun di klub lokal, Calgary Foothills. Setahun berselang, Hargreaves hijrah ke Jerman, bergabung dengan Bayern Munich.
Tujuh musim merumput bersama Die Roten, Hargreaves empat kali merasakan mahkota kemenangan Bundesliga, tiga gelar DFB Pokal, dan satu gelar Liga Champions. Hargreaves jadi satu dari hanya dua pemain Inggris yang menjuarai Liga Champions dengan klub non-Inggris.
Kariernya di The Bavaria berakhir pada akhir musim 2006/2007. Punya skill di atas rata-rata, tak sulit bagi Hargreaves untuk mencari gantinya. Pada 1 Juli 2007, Hargreaves resmi bergabung dengan Manchester United dengan nilai transfer sebesar 17 juta Poundsterling. Bernomor punggung 4, Hargreaves mengantongi dua gol dari 23 laga yang ia lakoni di musim pertamanya bersama Setan Merah.
Petaka itu datang di musim kedua. Hargreaves cedera dan terpaksa bersitirahat untuk waktu yang panjang. Tiga musim berikutnya di Old Trafford, Hargreaves hanya bermain sebanyak empat kali. Genap empat tahun membela The Red Devils, kontrak Hargreaves tak diperpanjang. Hanya bermain aktif selama semusim, Hargreaves membantu MU menggondol satu gelar Liga Premier dan satu trofi Liga Champions.
Lahir di Kanada dari ibu asal Wales dan ayah asli Inggris, Hargreaves berhak membela satu dari tiga negara, yakni Kanada, Inggris, dan Wales di level internasional. Namun, ia lebih memilih Inggris, sampai-sampai pernah menimbulkan kontroversi di kalangan fans sepak bola Kanada. Mereka geram dan meminta tiga klub Kanada yang berlaga di Major League Soccer untuk memboikot Hargreaves.
Selepas dari klub asuhan Sir Alex Ferguson, Hargreaves tak langsung dapat klub untuk berlabuh. Tak habis akal, ia mengunggah video yang menampilkan dirinya sedang berlatih. Tujuannya, tak lain untuk menarik klub agar mau meminangnya. Adalah Manchester City yang kepincut dan mengontraknya selama setahun. Namun, Hargreaves tak terlalu banyak dapat kesempatan untuk bermain. Ia hanya bermain empat kali dan akhirnya gantung sepatu. Kini, Hargreaves memilih profesi sebagai pengamat sepak bola.
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
Terkini
-
Legenda Persib Bandung Berharap John Herdman Bisa Lebih dari Shin Tae-yong
-
Siapa Layvin Kurzawa? Bek PSG Dikabarkan ke Persib Bandung
-
Layvin Kurzawa Jadi Pemain Termahal Super League Jika Gabung Persib Bandung?
-
Prediksi Skor Inter Milan vs Arsenal: Duel Sengit di San Siro, Ujian Berat The Gunners
-
Bhayangkara FC Resmi Rekrut 3 Pemain Asing Baru Untuk Perkuat Lini Serang, Siapa Saja?
-
Bojan Hodak Bakal Rombak Tim, Siap-siap Pemain Persib Bandung Ada yang Digeser
-
John Herdman Tukangi Timnas Indonesia, Fajar Fathurrahman Incar Satu Posisi Utama
-
Kebijakan Jordi Cruyff Buka Jalan Dean James Direkrut Ajax Amsterdam
-
Ingin Pertahankan Puncak Klasemen, Eliano Reijnders Butuh Dukungan Bobotoh
-
Beckham Putra Akui Dapat Bisikan Khusus dari John Herdman, Apa Itu?