Suara.com - Barcelona terus menjaga jarak dengan rivalnya Real Madrid setelah berhasil mengalahkan tuan rumah Celta Vigo di lanjutan kompetisi La Liga yang digelar Minggu waktu Spanyol atau Senin dini hari waktu Indonesia (6/4/2015).
Bek Barca, Jeremy Mathieu, mencetak satu gol untuk memastikan kemenangan 1-0 Barca atas Celta Vigo. Berkat kemenangan itu Barca kini mengoleksi poin 71 dari 29 laga, kokoh di puncak klasemen sementara dengan selisih empat angka dari Madrid yang duduk di urutan kedua.
Kemenangan itu juga penting bagi Barca, karena merupakan balas dendam setimpal bagi Celta Vigo yang pada awal musim mempermalukan Blaugrana di Camp Nou dengan skor 1-0.
Mathieu sendiri mencetak golnya pada menit 73 lewat sundulan, menyambut umpan dari tendangan bebas Xavi Hernandez.
Gol ke gawang Celta adalah gol kedua Mathieu di La Liga. Gol pertamanya tak kalah penting, karena dicetak saat Barca menantang Madrid dalam laga akbar El Clasico. Ketika itu Barca menang 2-1.
"Saya mencetak dua gol penting. Saya puas," kata Mathieu dalam wawancara usai pertandingan, "Celta bermain lebih baik di babak pertama dan di babak kedua kami diuntungkan dengan gol dari tendangan bebas."
Bermain di kandang sendiri, Celta memang bermain dominan dan keras sejak babak pertama. Tekanan di lini tengah nyaris membuat para gelandang Barca nyaris tanpa peluang mencetak gol di babak pertama.
Di babak kedua Barca juga sukar mengembangkan permainan. Gol Mathieu di menit 73 membuat permainan Barca lebih berkembang karena Celta dipaksa untuk menyerang dan membuka ruang bagi tim tamu.
Tetapi sayang di menit-menit terakhir gelandang Celta, Fabian Orellana, diusir wasit karena melempat rumput ke wajah gelandang Barca, Sergio Busquets. Unggul satu pemain, Barca terus menekan Celta tetapi sayang hingga laga berakhir tak ada lagi gol tercipta.
Kemenangan itu bagi Barca sangat krusial, karena di laga sebelumnya Madrid berhasil membantai tamunya Granada dengan skor telak 9-1. Kemenangan itu juga penting untuk mengangkat mental pemain Barca, mengingat pada 15 April mendatang mereka harus bertandang ke Paris untuk menantang PSG di laga perempat final Liga Champions. (Reuters)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah