Suara.com - Pelatih Barcelona Luis Enrique menyatakan siap untuk memastikan tiket ke babak final Liga Champions. Meski kini unggul agregat, Enrique tidak ingin meremehkan lawannya dan tetap akan menurunkan kekuatan penuh.
Di leg pertama yang berlangsung di Camp Nou, Kamis (7/6/2015), Barcelona menang telak 3-0 atas Bayern Munich. Dengan hasil tersebut, di leg kedua Barcelona hanya membutuhkan hasil imbang untuk bisa menginjakkan kaki di partai puncak.
Sementara Bayern membutuhkan kemenangan besar dan tidak boleh kebobolan untuk bisa membalikkan keadaan. Suatu hal yang mungkin terjadi di Allianz Arena.
Enrique menyadari Bayern akan tampil habis-habisan di leg kedua. Untuk itu, Enrique telah mempersiapkan strategi khusus.
"Kami tidak menginginkan pertandingan yang melelahkan. Jika kami tertekan, kami akan mencoba untuk tenang," jelas Enrique.
"Serangan balik cepat adalah salah satu senjata kami, tapi kami lebih memilih untuk mendominasi penguasaan bola," sambungnya.
"Kami sadar Bayern lebih membutuhkan (penguasaan) bola dari kami. Oleh sebab itu akan ada saat-saat tertentu di mana kami harus mampu memanfaatkan ruang-ruang yang terbuka," sambungnya lagi.
"Saya harap kami mampu meredam ancaman yang mereka (Bayern) ciptakan. Mustahil untuk santai di babak semifinal karena tensinya terlalu tinggi," tandasnya.
Leg kedua babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munich vs Barcelona akan dihelat di Allianz Arena, Rabu (13/5/2015) dini hari WIB. (Soccerway)
Berita Terkait
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Bola Januari 2026: Ada Man City vs Chelsea Hingga Derby Barcelona!
-
MU Imbang Lawan Wolves, Ruben Amorim Optimistis Tembus Liga Champions Meski Badai Cedera Menghadang
-
Kolaborasi dengan FC Barcelona, BRI Luncurkan Kartu Debit Edisi Khusus
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Waspadai Ratchaburi FC, Julio Cesar Siap Bawa Persib ke 8 Besar ACL Two
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3