Bola / Liga Inggris
Kamis, 03 September 2015 | 07:11 WIB
Pemain Liverpool Christian Benteke rayakan golnya ke gawang Bournemouth (18/8) [Reuters/Carl Recine]

Suara.com - Kekalahan Liverpool atas West Ham United akhir pekan kemarin tampaknya harus dibayar mahal. Liverpool harus menerima kenyataan pahit tidak bisa menurunkan strikernya, Christian Benteke, di pertandingan mendatang.

Dalam laga yang berakhir dengan kekalahan telak The Reds tiga gol tanpa balas itu, Benteke mengalami cedera paha.

Akibat cedera itu, Benteke juga dipastikan bakal absen membela tim nasional Belgia di babak kualifikasi Piala Eropa, Jum'at (4/9/2015) mendatang. Dalam laga itu, Belgia akan menghadapi Bosnia-Herzegovina.

Benteke juga tercatat sebagai pemain kedua Belgia yang masuk dalam daftar perawatan. Sebelumnya, punggawa Tottenham Hotspur, Mousa Dembele dipastikan absen menyusul cedera pergelangan kaki yang dialaminya saat menghadapi Everton. (Reuters)

Load More