Suara.com - Keputusan Chelsea mengangkat Antonio Conte sebagai manajer baru musim depan rupanya bukan jadi opsi utama keinginan dari klub yang bermarkas di Stamford Bridge itu. Sebelum itu, Chelsea ternyata lebih dulu mendekati mantan pelatih tim nasional Cile, Jorge Sampaoli.
Bahkan sudah terjadi pertemuan intensif yang dilakukan langsung pemilik Chelsea, Roman Abramovich, dengan Sampaoli. Namun, takdir berkata lain. Tak ada titik temu dari pertemuan tersebut. Hal itu sebagaimana dijelaskan langsung oleh Sampaoli.
"Hampir saja saya menandatangani proposal kontrak dengan Chelsea," kata Sampaoli yang kini tengah menganggur. "Saya melihat itu proyek yang bagus. Kami lalu bertemu presiden (Abramovich). Tapi, gagal dapatkan titik temu."
Pelatih asal Argentina itu sebelumnya memang ramai diberitakan bakal menggantikan posisi Jose Mourinho yang dipecat The Blues, Desember tahun lalu. Rumor itu tidak lepas dari keberhasilannya membawa Cile juara Copa America tahun 2015.
Kebersamaan dengan Cile yang telah terjalin sejak 3 Desember 2012 itu akhirnya harus diakhiri Sampaoli pada 19 Januari 2016. Pelatih berusia 56 tahun itu memutuskan mundur dari jabatannya sebagai arsitek utama Alexis Sanchez dan kawan-kawan dan belum lagi terikat dengan tim manapun.
Sementara, nama Conte resmi diumumkan pihak Chelsea sebagai manajer baru pada awal April lalu. Dia baru akan mengambil alih kursi manajer The Blues setelah tugasnya bersama timnas Italia di Piala Eropa 2016 Prancis berakhir. (Soccerway)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban