Suara.com - Polandia memetik poin penuh di kandang saat menjamu Armenia dalam laga kualifikasi Grup E Piala Dunia di Warsawa, Rabu (12/10/2016) dini hari. Gol Robert Lewandowski di menit kelima masa injury time menjadi gol penentu kemenangan tim tuan rumah atas tamunya, Armenia.
Armenia sudah dipaksa bermain dengan hanya 10 pemain sejak menit ke-31. Wasit mengusir Gael Andonian akibat akumulasi kartu kuning yang ia peroleh.
Polandia membuka skor di menit ke-48 lewat gol bunuh diri bek Armenia, Hrayr Mkoyan. Gol ini tercipta berkat peran agresif dari Lewandowski.
Tim tamu mencetak gol penyama di menit ke-50 lewat kapten kelahiran Brasil, Marcos Pizzeli. Tendangan bebasnya dari sudut sempit gagal dijinakkan oleh kiper Polandia Lukazs Fabianski.
Laga nyaris berakhir seri. Namun, gol Lewandowski di masa injury time mengubah kedudukan menjadi 2-1.
Kemenangan ini membuka lebar peluang Polandia maju ke putaran final Piala Dunia 2018. Kini Polandia di posisi dua klasemen Grup E dengan raihan tujuh poin. (Reuters)
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
FC Utrecht Gantung Nasib2Penggawa Timnas Indonesia
-
Hal-hal yang Membuktikan Timnas Indonesia Berada di Level Berbeda Sepanjang 2025
-
Hasil Drawing 16 Besar, Frans Putros: Bagus Bertemu Ratchaburi FC
-
Gelandang Kendal Tornado FC Ingin Ulangi Cerita Manis di Stadion Sriwedari
-
Sunderland 'Raja Seri' Premier League? Raksasa Sekelas City pun Dipaksa Gigit Jari!
-
Baru Pecat Enzo Maresca, Chelsea Kebut Cari Pemain Baru di Bursa Transfer
-
Fakta Lengkap Skandal Drone John Herdman, Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Persija Bakal Habis-habisan Kalahkan Persijap Demi Puncak Klasemen Super League
-
Pelatih Persija Jakarta Bingung Disebut Bakal Hadapi Hertha Berlin
-
Statistik Liam Rosenior Calon Favorit Bos Chelsea Menggantikan Enzo Maresca