Suara.com - Barcelona terus pertipis jarak dengan pemuncak klasemen sementara La Liga, Real Madrid. Kini, Barcelona hanya terpaut tiga poin dari seteru abadinya yang menduduki puncak klasemen sementara dengan 37 poin.
Makin dekatnya jarak dengan Madrid tidak lepas dari keberhasilan Barcelona menaklukkan Espanyol, 4-1, dalam duel bertajuk "Derby Katalunya", Minggu (18/12/2016) atau Senin dini hari WIB, di Camp Nou.
Barcelona patut berterima kasih kepada mega bintangnya, Lionel Messi yang mengeluarkan magisnya dengan merepotkan barisan pertahanan Espanyol yang digalang Diego Reyes dan kawan-kawan.
Jalannya Pertandingan
Gol pertama Los Azulgrana dibuka Luis Suarez di menit ke-18 usai menerima umpan panjang sang kapten, Andres Iniesta dari tengah. Barcelona harus menunggu cukup lama untuk kembali menggetarkan jala gawang tim tamu.
Tepatnya di menit ke-67, Suarez kembali menjebol gawang Espanyol yang dikawal Diego Lopez. Gol ini berawal dari aksi Messi yang mengelabui empat pemain belakang Espanyol.
Setelah itu, striker berkebangsaan Argentina ini melepaskan tembakan yang masih bisa dihalau Lopez. Namun, bola rebound itu mampu dimanfaatkan Suarez untuk membuat Barcelona unggul 2-0.
Anak asuh Luis Enrique tidak butuh waktu lama untuk menambah keunggulan atau tepatnya semenit kemudian, giliran Jordi Alba yang menjebol gawang Espanyol.
Lagi-lagi Messi jadi aktor utama terciptanya gol ini. Berawal dari 'sihir' Messi yang menerobos dan menggocek sejumlah bek lawan dan bola sempat menjadi liar.
Beruntung, bagi Los Azulgrana, Alba berada di posisi yang tepat dengan arah bola. Tanpa ragu, bek kiri ini langsung menghempaskan tembakan kaki kiri yang tak mampu diantisipasi Lopez.
Baca Juga: Arsenal Kalah dari City, Wenger Tuding Wasit sebagai Biang Kerok
Espanyol sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-79 lewat sontekan kaki kiri David Lopez memanfaatkan umpan Gerard Moreno hasil serangan balik nan cepat.
Messi menutup pesta gol Los Azulgrana lewat golnya di menit ke-90 setelah menerima umpan lambung terobosan dari Suarez.
Kemenangan ini membuat Barcelona makin mendekat dengan Madrid. Hanya saja, Madrid punya keunggulan satu pertandingan lebih banyak dari Barcelona, lantaran laga mereka melawan tuan rumah Valencia harus ditunda.
Pasalnya, pasukan Zinedine Zidane harus menjalani laga final Piala Dunia Antar Klub yang berhasil dimenangi usai mengalahkan Kashima Antlers, 4-2, di Stadium Yokohama, Jepang, Minggu (18/12/2016).
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan
-
Kebobolan 2 Gol dalam 15 Menit, Hansi Flick Ogah Ubah Gaya Main Barcelona
-
Perang Papan Tengah BRI Super League Bali United vs Bhayangkara, Siapa Raih Poin Penuh?
-
Kurang Cepat, Timnas Indonesia Kecolongan Satu Calon Pelatih Top dari Klub Italia
-
Erick Thohir Ogah Mundur Sebagai Ketum PSSI, PSTI: Amanah Disalahgunakan