Suara.com - Tim nasional Indonesia meraih hasil positif dalam laga uji coba internasionalnya. Menghadapi Kamboja, skuat besutan Luis Milla ini berhasil menang dua gol tanpa balas di Stadion National, Phnom Penh, Kamis (8/6/2017).
Pada pertandingan tersebut, dua gol timnas Indonesia terjadi di babak pertama dan kedua. Irfan Bachdim membawa Indonesia unggul di pertengahan babak pertama dan Gian Zola menjelang akhir pertandingan.
Pelatih Indonesia Luis Milla telah memanggil lima pemain senior, yaitu Kurnia Meiga, Fachruddin, Adam Alis, Bayu Pradana, dan Irfan Bachdim. Namun di babak pertama tim Garuda kerap tertekan oleh permainan menyerang yang dimainkan Kamboja.
Indonesia sempat mendapat peluang emas pada menit ke-12 lewat penyerang tengah Marinus Manewar. Bola liar di kotak penalti Kamboja berhasil dilambungkannya ke gawang kosong namun bek Nub Tola berhasil menyapunya ke luar persis di bibir gawang.
Akhirnya gol perdana Indonesia datang saat serangan dilancarkan ke sisi kanan pertahanan Kamboja pada menit ke-26. Irfan, yang beroperasi di sayap kiri, berhasil merebut bola dan menendangnya masuk ke gawang.
Kamboja yang mengandalkan pemain divisi tiga Liga Jepang Chan Vathanaka berusaha membalas. Akan tetapi, tekanan demi tekanan urung berhasil. Skor 1-0 untuk Indonesia bertahan sampai turun minum.
Usai jeda, awalnya permainan berlangsung dengan tempo sedang. Bola sering berkutat di lini tengah. Namun, pada menit ke-59, Indonesia menggebrak pertahanan lawan melalui "solo run" Adam Alis yang melewati beberapa pemain lawan.
Namun, sayangnya upaya yang diakhiri dengan umpan ke Febri Hariyadi itu gagal menemui gawang karena bola dari tendangan Febri masih melayang di atas gawang Kamboja.
Sebelas menit setelah peluang itu, Yabes Roni yang masuk menggantikan Irfan Bachdim berhasil menusuk ke kotak penalti dari sisi kiri pertahanan lawan. Namun, umpan Yabes ke tengah tidak menemui satupun rekannya.
Tekanan demi tekanan terus dilancarkan Bayu Pradana dan kawan-kawan. Pada menit ke-80, Septian David Maulana menyisir dari sayap kiri, melewati pemain lawan dan tinggal berhadapan dengan kiper. Akan tetapi, tendangannya masih dapat diblok oleh penjaga gawang.
Beberapa peluang lain diciptakan Indonesia tetapi gol baru datang pada menit ke-90+4. Pertahanan renggang Kamboja sukses digempur oleh punggawa timnas yang berakhir dengan tendangan kaki kiri Gian Zola. Bola berhasil melesat masuk ke pojok kanan bawah gawang Kamboja tanpa bisa dihalau kiper Sou Yaty.
Skor 2-0 pun bertahan sampai peluit akhir dibunyikan wasit asal Thailand Sassadee Warintorn.
Berikutnya, timnas Indonesia akan berhadapan dengan timnas Puerto Rico pada laga persahabatan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (13/6). (Antara)
Berita Terkait
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Timnas Indonesia Takluk 1-3 dari Zambia di Laga Perdana Piala Dunia U-17 2025
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Media Belanda: Karier Mees Hilgers Tragis
-
Pelatih Brasil Pantang Remehkan Timnas Indonesia U-17, Kenapa?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Reaksi Tak Biasa Luciano Spalletti Usai Juventus Ditahan Imbang Sporting
-
Sejelek Apa Timnas Indonesia U-17 Sampai Keok?
-
Dua Gol, Satu Petaka: Malam Gila Luis Diaz di Liga Champions
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!
-
Lupakan Kekalahan Zambia, Mathew Baker Tegaskan Siap Tempur Lawan Brasil
-
Rooney Sindir Van Dijk, Kapten Liverpool Balas dengan Elegan Usai Kalahkan Real Madrid
-
Real Madrid Tumbang di Anfield, Xabi Alonso: Kami Coba Bertahan tapi Liverpool Terlalu Kuat
-
Media Belanda: Karier Mees Hilgers Tragis
-
Pelatih Brasil Pantang Remehkan Timnas Indonesia U-17, Kenapa?