Suara.com - Setelah mengalami kekalahan menyakitkan di laga perdana, Chelsea akhirnya berhasil memetik kemenangan pertamanya musim ini. Menghadapi Tottenham Hotspur di laga tandang, The Blues menang dengan skor tipis 2-1.
Dua gol The Blues dibukukan oleh Marcos Alonso. Sementara satu gol balasan Spurs tercipta lewat gol bunuh diri Batshuayi.
Jalannya Pertandingan
Bertandang ke Wembley, Chelsea nyaris mengubah skor di awal laga. Lima menit bola bergulir di babak pertama, peluang emas didapat Alvaro Morata. Sayang, tandukkan striker asal Spanyol melebar.
Keluar dari tekanan, Tottenham mendapat kans pertamanya di menit ke-10. Mendapat sodoran bola, Harry Kane berhasil melepaskan tendangan ke arah gawang meski dihadang sejumlah bek The Blues. Akan tetapi bola masih mampu dijinakan Thibaut Courtois.
Spurs yang mulai mendikte jalannya pertandingan, harus menelan kenyataan pahit di menit 24. Lewat eksekusi tendangan bebas, Marcos Alonso berhasil menjebol gawang Hugo Lloris dan membawa Chelsea memimpin 0-1.
Tertinggal satu gol, Spurs semakin gencar melancarkan serangan. Memasuki menit 42 Kane nyaris menyeimbangkan papan skor jika saja bola hasil tendangan kerasnya tidak dimentahkan tiang gawang. Skor 0-1 untuk keunggulan Chelsea bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Spurs langsung tancap gas. Tekanan demi tekanan dilancarkan pasukan Mauricio Pochettino, namun belum satu peluang pun yang berhasil dikonversi menjadi gol.
Sementara Chelsea yang sesekali melancarkan serangan justru nyaris menggandakan keunggulan di menit 73 jika saja bola hasil sepakan mendatar tidak dimentahkan tiang gawang.
Masuknya Michy Batshuayi menggantikan Morata justru membawa petaka bagi The Blues di menit 82. Berniat membuang bola, Batshuayi justru menanduk bola ke dalam gawang sendiri. Skor imbang 1-1.
Namun kedudukan imbang tidak bertahan lama. Di menit 88 Alonso kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mengunci kemenangan The Blues 1-2.
Susunan Pemain:
Tottenham Hotspur (3-4-3): Lloris; Dier, Vertonghen, Alderweireld; Trippier, Wanyama, Dembele, Davies; Eriksen, Kane, Alli.
Cadangan: Son, Janssen, Vorm, Sissoko, Wimmer, Winks, Walker-Peters.
Chelsea (3-4-3): Courtois; Christensen, Luiz, Rudiger; Azpilicueta, Kante, Bakayoko, Alonso; Moses, Morata, Willian.
Cadangan: Caballero, Pedro, Kenedy, Musonda, Batshuayi, Tomori, Scott.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Timnas Indonesia U-17 Terlempar dari Zona Lolos Peringkat Ketiga Terbaik Piala Dunia U-17 2025
-
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persita Tangerang di BRI Super League Kamis 6 November 2025
-
Inter Milan Cuma Menang 2-1, Cristian Chivu Tak Puas Singgung Kualitas Buruk
-
Hampir Adu Jotos dengan Ademola Lookman, Ivan Juric Malah Bawa-bawa Kevin De Bruyne
-
Persija Jakarta Persiapkan Diri Habis-habisan Jelang Hadapi Arema FC
-
Bomber Brasil Kepikiran Timnas Indonesia U-17, Jangan Lengah Buat Menang
-
Efek Domino Skandal Naturalisasi: Vietnam Tunggu Keputusan FIFA Soal Menang WO vs Malaysia
-
Momok Timnas Indonesia U-17 Mejeng di Daftar Top Skor Piala Dunia U-17 2025
-
Media Vietnam Soroti Keputusan Nova Arianto Jelang Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Laga Belum Mulai, Mathew Baker Gertak Brasil U-17, Sebut Satu Kunci Kemenangan