Suara.com - Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Peribahasa ini sekiranya sangat tepat untuk menggambarkan kondisi terkini yang dialami klub raksasa Spanyol, Barcelona.
Kegagalan pasukan Ernesto Valverde meraup poin penuh saat menjamu Celta Vigo, Sabtu (2/12/2017) lalu, harus dibayar mahal dengan cederanya Andres Iniesta.
Kapten Los Azulgrana dipastikan absen saat klubnya berhadapan dengan Sporting CP pada laga terakhir penyisihan Grup D Liga Champions di Camp Nou, Selasa (5/12/2017) malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Iniesta mengalami cedera pada otot betis kirinya saat Barcelona bermain imbang 2-2 dengan Vigo. Hal ini disampaikan pihak Barcelona melalui situs resmi klub, Minggu (3/12/2017).
"Tes medis yang dilakukan mengonfirmasi bahwa gelandang FC Barcelona, Andres Iniesta, mengalami kelelahan otot di betis kirinya dan akan absen pada pertandingan Barca selanjutnya," tulis pihak Barcelona.
"Iniesta tampil dalam pertandingan Sabtu saat Barcelona melawan Celta dan digantikan pada menit ke-53 Denis Suarez," pihak Barcelona menambahkan.
Belum diketahui kapan Iniesta bisa kembali merumput. Sejauh ini, Iniesta telah 12 kali tampil di ajang La Liga dan mencetak satu gol.
Berita Terkait
-
Kalah dari Liverpool, Real Madrid Main Terlalu Kaku, Vinicius Jr Kehilangan Naluri
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Tersedia, Siapa Saja?
-
Daftar Top Skor Sementara Piala Dunia U-17 2025: Zahaby Gholy Wakil Indonesia
-
Media Belanda Sebut Dinamika Karier Mees Hilgers 'Di Luar Nalar'
-
Media Italia Kritik Jay Idzes yang Blunder Saat Sassuolo Kalah
-
Evaluasi Kritis Nova Arianto Usai Timnas U-17 Kalah Melawan Zambia di Piala Dunia U-17 2025
-
Erick Thohir Siap Tinggalkan Kursi Ketua Umum PSSI, tapi...
-
Erick Thohir Menolak Mundur dari Ketum PSSI, Bawa-bawa FIFA
-
Serie A Liga Italia: Puncak Klasemen Memanas, 4 Tim Beda Satu Poin Saja
-
Kalah dari Liverpool, Real Madrid Main Terlalu Kaku, Vinicius Jr Kehilangan Naluri
-
Respons Prabowo Subianto usai Erick Thohir Minta Maaf Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026