Suara.com - Hasil tidak memuaskan kembali ditorehkan Chelsea. Setelah ditumbangkan Tottenham Hotspur di laga kandang pekan lalu, pekan ini The Blues gagal mendulang poin sempurna.
Menjamu West Ham United di Stamford Bridge, Minggu (8/4/2018), Chelsea harus puas bermain imbang 1-1. Di pertandingan itu, The Blues yang unggul lebih dulu lewat gol Cesar Azpilicueta gagal memetik kemenangan setelah gol Javier Hernandez menyelamatkan The Hammers.
Menanggapi hasil pertandingan, manajer Chelsea Antonio Conte tampaknya sulit mengungkapkan perasaannya lewat kata. Baginya, tim sudah bermain bagus sesuai arahan. Hanya saja gol sulit tercipta.
"Sulit untuk dijelaskan. Kami mendominasi pertandingan dan mencipta banyak peluang untuk mencetak gol. Tapi kami gagal. Itulah gambaran musim kami," ujar Conte usai pertandingan seperti dilansir Sky Sports.
"Performa kami di sepanjang musim cukup bagus, tapi kami harus mencetak gol. Ini bukan yang pertama, dan kami harus berkembang lagi. Jika terus seperti ini, jelas kami punya masalah di klasemen."
"Kami harus perbaiki. Kami harus menangkan pertandingan dan bukan bicara soal hasil imbang. Kami harus punya hasrat mencetak gol kedua, ketiga dan keempat," tambah lelaki asal Italia.
Hanya mendapat tambahan satu poin di pekan ini, Chelsea untuk sementara masih tertahan di posisi lima klasemen sementara Liga Inggris. Mengantongi 57 poin, The Blues kini berjarak 10 poin dari zona Liga Champions terbawah yang ditempati oleh Tottenham Hotspur.
Baca Juga: Facebook Bikin Aturan Baru soal Pengiklan Politik
Berita Terkait
-
Hampir Kalah dari Qarabag! Chelsea Diselamatkan Alejandro Garnacho
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Panas! Presiden Inter Milan Punya Pesan Menohok Buat Antonio Conte
-
Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Hampir Adu Jotos dengan Ademola Lookman, Ivan Juric Malah Bawa-bawa Kevin De Bruyne
-
Persija Jakarta Persiapkan Diri Habis-habisan Jelang Hadapi Arema FC
-
Bomber Brasil Kepikiran Timnas Indonesia U-17, Jangan Lengah Buat Menang
-
Efek Domino Skandal Naturalisasi: Vietnam Tunggu Keputusan FIFA Soal Menang WO vs Malaysia
-
Momok Timnas Indonesia U-17 Mejeng di Daftar Top Skor Piala Dunia U-17 2025
-
Media Vietnam Soroti Keputusan Nova Arianto Jelang Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Laga Belum Mulai, Mathew Baker Gertak Brasil U-17, Sebut Satu Kunci Kemenangan
-
PSSI Belum Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia, Media Vietnam Curiga Rival STY Jadi Target
-
Bikin Achraf Hakimi Menepi 8 Pekan, Luis Diaz Ogah Minta Maaf Cuma Bilang Begini
-
2 Pemain Abroad Dipanggil TC Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025