Suara.com - Paris Saint-Germain (PSG) terlalu superior bagi tim peringkat dua papan klasemen, AS Monaco, dalam laga pekan ke-33 Liga Prancis 2017/2018 di Parc des Princes, Senin (16/4/2018) dini hari WIB. PSG melucuti sang tamu dengan skor 7-1 sekaligus memastikan gelar juara liga.
Ya, dengan tambahan tiga poin ini, PSG kini mengoleksi 87 angka, unggul 17 poin dari Monaco di peringkat kedua. Raihan PSG tersebut pun tak bisa lagi dikejar Monaco meski kompetisi masih menyisakan lima pekan lagi.
Di Parc des Princes, tampil tanpa Neymar Jr yang masih cedera dan Kylian Mbappe yang diistirahatkan pelatih Unai Emery, PSG terbukti masih menakutkan.
Angel Di Maria jadi otak kemenangan PSG kali ini. Sang winger tampil cemerlang dan menyumbang dua gol untuk klub berjuluk Les Rogue-et-Bleu.
Sementara lima gol lainnya diciptakan Giovani Lo Celso (dua gol), Edinson Cavani, Julian Draxler dan bunuh diri Radamel Falcao. Sedangkan satu-satunya gol Monaco dibukukan Rony Lopes.
Raihan gelar ini pun terasa bak 'sweet revenge' bagi PSG, sebagaimana mereka berhasil merebut kembali titel juara yang pada musim lalu jatuh ke tangan Monaco. Gelar ini sendiri merupakan gelar liga yang ketujuh bagi PSG.
Susunan Pemain:
PSG: Areola; Dani Alves, Thiago Silva, Marquinhos, Berchiche; Lo Celso/Nkunku, Draxler, Rabiot/Diarra; Pastore, Di Maria/Nkunku, Cavani.
Monaco: Subasic; Raggi, Sidibe/Ghezzal, Toure, Jemerson; Fabinho, Joao Moutinho; Jorge, Lemar, Rony Lopes/Diakhaby; Falcao/Tielemans.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Derby Roma Tanpa Gol, Juventus Jauhi Napoli
Tag
Berita Terkait
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Layvin Kurzawa Pemain Baru Persib Bandung Bakal Pakai Nomor 3 atau 20?
-
Bojan Hodak Buka Suara Soal Pertemuan dengan Layvin Kurzawa di Bandung
-
Viral Foto Layvin Kurzawa Tiba di Indonesia, Siap Diresmikan Persib Bandung
-
Bek PSG Lucas Hernandez Dilaporkan atas Dugaan Perdagangan Manusia dan Eksploitasi Pekerja
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
10 Fakta Layvin Kurzawa Pemain Anyar Persib: Bek Kiri Termahal, Rekor di Liga Champions
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021