Suara.com - Kiper anyar Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Buffon, meyakini bahwa rekan setimnya, yakni Kylian Mbappe berada di jalur yang tepat untuk menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa. Sang kiper gaek percaya penyerang berusia 19 tahun itu bisa jadi legenda PSG.
Seperti diketahui, Mbappe menjadi pemain di bawah umur 20 tahun kedua yang berhasil mencetak gol di final Piala Dunia, untuk membantu Timnas Prancis kampiun Piala Dunia 2018.
Bahkan penyandang rekor tersebut sebelumnya, Pele, juga melontarkan pujian setinggi langit untuk Mbappe, yang disebut-sebut sebagai wonderkid di dunia sepakbola saat ini.
Buffon pun mengatakan bahwa rekan setim barunya tersebut adalah pesepakbola dengan perkembangan karier terbaik, setelah ia merasakan kehebatan Mpappe pada ajang semifinal Liga Champions musim 2016/2017.
"Ketika saya berbicara dengan salah satu teman terbaik saya, Andrea Barzagli (bek Juventus) setelah pertandingan, dia mengatakan 'Gigi (sapaan akrab Buffon), dalam 20 tahun karier saya, saya jarang melihat seorang pemain mampu berlari dengan membawa bola sangat cepat. Saya sangat kesulitan menghentikanya saat itu'," ujar Buffon di laman resmi PSG.
"Ini sangat mengherankan, karena Barzagli sejatinya adalah salah seorang bek terbaik di dunia. Saya harap Mbappe tetap menjadi seorang yang rendah hati dan tetap mempertahankan serta menjaga keinginanya untuk terus berkembang menjadi yang terbaik," lanjutnya.
"Jika berhasil, dia akan menjadi seorang legenda dan tercatat dalam sebuah lembar sejarah di bidang olahraga. Ya, legenda PSG dan mungkin pemain terbaik sepanjang masa," tukas eks kiper Juventus berusia 40 tahun itu.
PSG sendiri akan melakoni laga perdana Liga Prancis 2018/2019 dengan menjamu Caen, Senin (13/8/2018) dini hari WIB.
Berita Terkait
-
Kylian Mbappe Menggila! Alonso Sebut Pengaruhnya di Lapangan Luar Biasa
-
Hasil Liga Champions: Liverpool Keok, Real Madrid dan Bayern Munich Pesta Gol
-
Prediksi Skor Barcelona vs PSG: Duel Raksasa Eropa, Siapa Lebih Unggul?
-
Hasil Liga Spanyol Pekan Keenam, Real Madrid Menang Besar 4-1 atas Levante di Valencia
-
Kylian Mbappe Ungkap Jagoannya di Ballon dOr 2025: Saya Dukung Dia!
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
Terkini
-
Modal Berharga Eliano Reijnders Jelang Tempur Bersama Timnas Indonesia Lawan Arab saudi
-
Eks Pemain Manchester United Pakai ChatGPT untuk Negosiasi Kontrak, Hemat Biaya Agen
-
Media Arab Bersyukur Pemain yang Pernah Jadi Momok Green Falcons Justru Dicoret Patrick Kluivert
-
Kabar Mengejutkan, Emil Audero Batal Gabung Timnas Indonesia?
-
Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026 Diprediksi Cuma 7 Persen
-
4 Prompt Gemini AI Bikin Foto Diri Kamu Otomatis Pakai Jersei Timnas Indonesia
-
Garuda Muda Bidik Emas, Inilah Klub Penyumbang Pemain Terbanyak di Timnas Indonesia U-23
-
Klub Argentina Enggan Ikut Campur soal Imanol Machuca yang Disanksi FIFA
-
Statistik Reza Arya di Super League, Kiper yang Dapat Panggilan Darurat ke Timnas Indonesia
-
Deretan Penyerang yang Bisa Jadi Andalan Timnas Indonesia di SEA Games 2025