Suara.com - Tim nasional U-23 Palestina berterima kasih atas dukungan masyarakat Indonesia selama mereka bertanding di cabang olahraga sepak bola putra Asian Games 2018.
Timnas U-23 Palestina dipastikan tersingkir dari Asian Games 2018 setelah kalah dari timnas U-23 Suriah di laga babak 16 besar dengan skor 0-1, Kamis (23/8/2018).
"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungannya di setiap laga yang sudah jalani," ujar pelatih timnas U-23 Palestina Ayman Sandouqa usai pertandingan melawan Suriah di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Jawa Barat.
Ayman sendiri menyesali timnya menderita kekalahan meski sudah memaksakan hasil imbang 0-0 sampai menit ke-73.
Untuk itu, dia pun mengungkapkan permohonan maafnya kepada masyarakat Palestina.
"Kami mohon maaf untuk warga Palestina. Namun ini bukanlah akhir," tutur dia.
"Menurut saya skuat kami berkembang dengan baik. Semoga semakin meningkat di pertandingan-pertandingan berikutnya," kata dia.
Adapun sebelum kalah di 16 besar, timnas U-23 Palestina sejatinya memiliki catatan yang bagus di fase grup sepak bola putra Asian Games 2018, tepatnya di Grup A.
Dari empat pertandingan yang dijalani di grup tersebut, mereka tidak pernah mencatatkan kekalahan. Hanya dua hasil seri (dengan Taiwan dan Hong Kong) yang sedikit menodai torehan mereka di grup. Selain itu mereka sukses meraup dua kemenangan dari Laos dan tuan rumah Indonesia. (Antara)
Baca Juga: Alasan Tim Prabowo - Sandiaga Belum Beri Daftar Tim Pemenangan
Berita Terkait
-
Timur Kapadze Enggan Jadi Asisten Fabio Cannavaro, Terbuka jika Timnas Indonesia Berminat
-
Bukan Wawancara Pelatih Timnas, Timur Kapadze Ungkap Tujuannya Datang ke Indonesia
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Eks Man United Cetak Dua Gol, Marseille Bantai Nice 5-1 dan Naik ke Puncak Klasemen
-
Yuran Fernandes Comeback, PSM Makassar Bidik Kebangkitan di Parepare
-
Timur Kapadze Enggan Jadi Asisten Fabio Cannavaro, Terbuka jika Timnas Indonesia Berminat
-
Bukan Wawancara Pelatih Timnas, Timur Kapadze Ungkap Tujuannya Datang ke Indonesia
-
Tiket Ludes! Duel Inter Milan vs AC Milan Siap Membara
-
Menang atas Dewa United, Bojan Hodak Apresiasi Pertahanan Persib Bandung
-
Persib Bandung Tetap Menang dengan 10 Pemain, Bojan Hodak: Pertandingan Sangat Berat
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona