Suara.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bersikeras perburuan gelar juara Liga Inggris 2018/2019 masih ketat kendati timnya saat ini kukuh bertengger di puncak klasemen sementara.
Man City praktis tanpa kesulitan mengatasi perlawanan sang rival sekota, Manchester United dengan skor 3-1 pada laga pekan ke-12 di Etihad Stadium, Minggu (11/11/2018) malam WIB.
Man City kini mengoleksi 32 poin dari 12 pertandingan, unggul dua poin dari tim peringkat kedua, yakni Liverpool. Sementara itu, Man United terjerembab di posisi kedelapan, tertinggal 12 poin dari Man City.
"Kami memang ada di puncak, tapi kami hanya unggul dua poin, itu bukanlah apa-apa," buka Pep seperti dimuat laman resmi Man City.
"Man City, Liverpool, Chelsea, Tottenham (Hotspur), Arsenal, semuanya masih memiliki bekal untuk menjadi juara. Persaingan juara masih ketat," sambung juru taktik berkepala plontos tersebut, seakan telah mencoret Man United dari persaingan juara.
Pep sendiri menilai jika semua pertandingan kadar pentingnya selalu sama. Target Man City selalu sama menurut pelatih asal Spanyol berusia 47 tahun tersebut, yakni menang dan mendapat tiga poin.
Pep pun menekankan pentingnya bagi timnya agar terus meraih kemenangan selepas libur kompetisi selama dua pekan untuk jedainternasional.
"Pada akhirnya tiga poin yang diraih melawan direct rival (Man United) setara dengan melawan Southampton dan juga melawan West Ham United setelah jeda internasional nanti," ujar Pep.
"Yang terpenting adalah konsistensi. Permainan kami sebagian besar bagus, namun saya melihat masih ada banyak hal yang bisa ditingkatkan lagi," pungkas eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich tersebut.
Baca Juga: Man United Tak Berdaya di Hadapan Man City, Ini Alibi Mourinho
Berita Terkait
-
Menerka Taktik Carrick Hadapi Pep Guardiola: Kunci Erling Haaland, Mainkan Maguire
-
Kata-kata Thomas Frank usai Pelatih Keturunan Indonesia Gabung ke Tottenham Hotspur
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Prediksi Skor Chelsea vs Brentford: Debut Rosenior di Liga Inggris Diuji
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Miliano Jonathan Resmi Gabung Excelsior: Berharap Dapat Menit Bermain
-
Lolos Otomatis, Timnas Indonesia U-17 Masuk Pot 2 Drawing Piala Asia U-17 2026
-
Menerka Taktik Carrick Hadapi Pep Guardiola: Kunci Erling Haaland, Mainkan Maguire
-
Pelatih Thailand Senang Tidak Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
-
Kata-kata Thomas Frank usai Pelatih Keturunan Indonesia Gabung ke Tottenham Hotspur
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Breaking News! Persija Jakarta Rekrut Penyerang Tajam Maroko
-
Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Pelatih Singapura Antusias Sambut Tantangan