Cristiano Ronaldo Gabung Juventus dari Real Madrid
Di musim panas, Juventus membuat kejutan dengan memboyong mega bintang, Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dengan transfer 105 juta pounds. Kesuksesan Juve menggaet Ronaldo membuat sepak bola Italia kembali menjadi perhatian.
Kedatangan Ronaldo diyakini sebagai bagian dari upaya Juventus untuk kembali menguasai Eropa. Apalagi kapten Portugal itu mampu membawa Real Madrid juara dalam tiga tahun terakhir.
Sebelum Ronaldo datang, kiprah Juventus di Liga Champions beberapa tahun terakhir sudah cukup baik. Mereka mampu lolos ke final pada 2014-2015 dan 2016-2017, namun akhirnya kalah.
Bergabungnya Ronaldo tentu akan memberikan harapan bagi fans Juventus untuk kembali berjaya di Liga Champions. Apalagi, Ronaldo juga merupakan pencetak gol terbanyak Liga Champions musim lalu dengan 15 golnya.
Ronaldo pun tampaknya sudah mulai dapat beradaptasi dengan baik bersama Juventus. Ronaldo kini telah mencetak 11 gol hingga pekan ke-16 Liga Italia dan hanya terpaut satu gol dengan pimpinan top skor K. Piatek.
Persaingan Ketat Top Skor Liga Italia
Meski Juventus tangguh di Liga Italia, namun sepatu emas bukanlah milik pemain Bianconeri. Lewat persaingan yang ketat akhirnya striker Inter Milan, Mauro Icardi berbagi tempat dengan Ciro Immobile di puncak top skor Italia
Icardi dan Immobile sama-sama mencetak 29 gol. Menariknya gol ke-29 Icardi dicetaknya saat membawa Inter Milan mengalahkan Lazio 3-2. Sedangkan Immobile gagal mencetak gol dalam laga ini sebelum digantikan di menit ke-75.
Baca Juga: Persija Jakarta Buru Lima Pemain di Posisi Berbeda
Sementara pemain Juventus Paulo Dybala (Juventus) harus puas di posisi ketiga dalam dafatar top skor akhir setelah mencetak 22 gol. Sedangkan rekan setim Dybala di Juventus, Gonzalo Higuain mencetak 16 gol di musim lalu.
Persaingan para pencetak gol di musim 2018/2019 juga cukup ketat. Hingga pekan ke-17 Liga Italia menjelang Natal, penyerang klub Genoa Krzysztof Piatek sementara memimpin top skor Liga Italia dengan 13 gol.
Bintang baru Juventus, Ronaldo sudah mengemas 11 gol dan berada di posisi kedua. Sementara top skor musim lalu, Immobile sementara berada di posisi keempat dengan 10 poin atau unggul satu gol dari Icardi.
Gianluigi Buffon Tinggalkan Juventus
Namun sebelum Ronaldo datang, kiper veteran Italia, Gianluigi Buffon mengumumkan akan meninggalkan Juventus di akhir musim. Keputusan itu diungkapkan Buffon saat jumpa pers di markas Juventus pada Kamis (17/5/2018).
Buffon menilai ini adalah keputusan tepat untuk meninggalkan Juventus setelah meraih dua trofi di musim 2017/2018. Saat itu dia mengaku belum punya rencana kelanjutan karier usai meninggalkan klub yang sudah 17 tahun dibelanya itu.
Berita Terkait
-
Statistik Emil Audero saat Lawan Hellas Verona, Sukses Catatkan Clean Sheet
-
Cristiano Ronaldo Menang Gugatan atas Juvenuts, Bianconeri Gagal Tarik Dana Rp172 Miliar
-
Respons Niclas Fullkrug usai Gol Kilatnya Bawa AC Milan Tekuk Lecce
-
Gol Niclas Fullkrug Antar AC Milan Sikat Lecce dan Naik ke Posisi Dua Klasemen Sementara
-
Scudetto Makin Menjauh, Tiket Liga Champions Jadi Paling Realistis Bagi Juventus
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Mengenal Sir Bobby Robson, Legenda Inggris yang Jadi Inspirasi Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Siapa Bobby Robson? Sosok Terpenting di Karier Sepak Bola John Herdman
-
3 Keuntungan Besar Menanti Persib Jika Sukses Daratkan Eks Bintang PSG Layvin Kurzawa
-
Rekam Jejak Karier Samu Castillejo yang Dirumorkan ke Persib: Pernah Raih Scudetto Serie A Italia
-
Kata-kata Pep Guardiola Usai Manchester City Rekrut Marc Guehi
-
11 Tembakan Verona ke Emil Audero, Empat Digagalkan
-
Ulang Tahun ke-20, Viking Karawang Berharap Persib Juara Lagi dan Tembus Final ACL 2
-
Napoli Dihantam Badai Cedera Jelang Duel Liga Champions, Conte Tak Mau Ngeluh
-
Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta Ambisi Amankan Slot Skuad Garuda Asuhan John Herdman
-
Update Ranking FIFA Januari 2026, Posisi Timnas Indonesia Stagnan