Suara.com - Bomber Persebaya Amido Balde dipastikan ikut serta dalam lawatan tim berjuluk Bajul Ijo ke markas PSM Makassar. Di pekan kesembilan Liga 1 2019, Persebaya bakal dijamu PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, Rabu (17/7/2019).
Sebagaimana diketahui, Balde sebelumnya absen memperkuat Persebaya karena mengalami infeksi saluran pencernaan. Yaitu ketika Persebaya menghadapi Barito Putera dan melawat ke markas PSS Sleman.
"Balde sudah fit, siap dimainkan di Makassar," ungkap dr. Pratama Wicaksana, dokter tim Persebaya, seperti dikutip beritajatim.
Sementara itu, Hansamu Yama dan Ruben Sanadi tidak bisa ikut dalam laga tandang ke Makassar. Mengalami cedera punggung, Hansamu dinyatakan belum fit 100 persen dan masih harus menjalani terapi.
Sedangkan Ruben absen karena mengalami cedera pada bagian dada saat menghadapi PSS Sleman, Sabtu, 13 Juli 2019.
Sejumlah pemain cedera, Pelatih Persebaya Djajang Nurjaman membawa sebanyak 18 pemain ke Makassar. Pelatih yang akrab disapa Djanur pun harus memutar otak dalam merotasi pemain mengingat padatnya jadwal Persebaya.
Tercatat, sejak tanggal 19 Juni hingga 13 Juli, tujuh pertandingan dilakoni Persebaya. Kelelahan pastinya menghinggapi para penggawa Bajul Ijo dan membuat kondisi mereka rentan cedera.
"Kami berangkat dari Yogyakarta menuju Makassar agar istirahat anak-anak lebih maksimal," kata Djanur.
"Jadwal sangat padat kami harus menyiasati agar anak-anak bermain lebih maksimal."
Baca Juga: Jinakkan Keganasan Persebaya, PSS Sleman Tembus Empat Besar
Berita Terkait
-
Profil Craig Goodwin: Pemain Berlabel Timnas Australia yang Dirumorkan ke Persebaya
-
Persebaya Bikin Gebrakan: Bidik Bintang Piala Dunia 2022 yang Pernah Bobol Gawang Timnas Indonesia
-
Diumumkan sebagai Pelatih Anyar Persebaya, Bernardo Tavares: Terima kasih
-
Siapa Bernardo Tavares? Pelatih Baru Persebaya Surabaya, Eks Arsitek PSM Makassar Sang Juara Liga 1
-
Bernardo Tavares Resmi Latih Persebaya Surabaya di Super League 2025
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata