Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-16 Bima Sakti mengaku bersyukur atas perolehan timnya setelah ditahan imbang 1-1 oleh Timor Leste di pertandingan ketiga Grup A Piala AFF U-15 yang berlangsung di Institute of Physical Education, Chonburi, Thailand, Rabu (31/7/2019).
Pada pertandingan tersebut, Indonesia unggul lebih dulu lewat gol yang dibuat oleh Marselino Ferdian di menit 45. Namun keunggulan itu tak bertahan lama. Memasuki menit 57, Timor Leste berhasil membalas lewat gol Paulo Freitas.
Bima menyadari tidak mudah mengalahkan Timor Leste. Meski banyak peluang, menurutnya, Timor Leste bermain sangat bagus menjaga pertahanan.
"Alhamdulillah kita bermain seri, meski sebenarnya kita ada peluang juga untuk memenangkan pertandingan. Saya menghargai kerja keras semua pemain," kata Bima Sakti usai pertandingan, dikutip dari media PSSI.
Dengan hasil ini, Garuda Asia --julukan Timnas U-16-- sama-sama mengumpulkan tujuh poin dengan Timor Leste. Hasil kemenangan dibidik oleh Pasukan Merah Putih agar nantinya bisa lolos ke semifinal sebagai jawara Grup A.
Berikutnya, timnas U-16 akan menghadapi Filipina, Jumat (2/8/2019). Rotasi pemain kemungkinan besar bakal dilakukan oleh Bima Sakti.
"Tinggal kita perbaiki lagi di pertandingan berikutnya melawan Filipina. Mungkin ada beberapa rotasi ya, karena ada beberapa pemain yang main terus," sambungnya.
Sebelum ditahan imbang Timor Leste, timnas Indonesia U-16 berhasil mengalahkan Vietnam (2-0) dan Singapura (3-0).
Baca Juga: Piala AFF U-15 2019: Indonesia vs Timor Leste Berakhir Sama Kuat
Berita Terkait
-
Piala Dunia U-17 dan 2 Poin Mati yang Jadi Indikator Kesuksesan Nova Arianto Bersama Garuda Muda
-
Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
-
Siapakah Aku? Ibuku Orang Yogya, Ayahku Belanda, Aku Hampir Bela Timnas Indonesia
-
Siapa Fabio Azka? The Next Pratama Arhan yang 'Sulit' Ulang Tahun
-
Teleskop James Webb Temukan Suar Misterius di Dekat Lubang Hitam Raksasa Bima Sakti
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan