Suara.com - Winger Inter Milan Ivan Perisic musim depan bakal merumput di Bundesliga bersama Bayern Munich. Dilansir AFP, pemain tim nasional Kroasia itu sudah berada di Munich pada Senin (12/8/2019).
Kabarnya, Perisic sudah menjalani tes medis untuk bergabung dengan raksasa Bundesliga itu.
Surat kabar Jerman, Bild, menulis jika Perisic akan merapat ke Alliaz Arena dengan status pinjaman satu musim. Bayern membayar Inter Milan sebesar lima juta euro untuk meminjam Perisic, dengan opsi pembelian di angka 20 juta euro pada akhir musim 2019/20.
Sebagaimana diketahui, Perisic masih terikat kontrak dengan Inter Milan hingga tahun 2022 mendatang. Akan tetapi, pelatih baru I Nerazzurri Antonio Conte sudah memastikan jika Perisic tidak masuk dalam rencananya dalam membangun Inter.
Sedangkan bagi Bayern, peran Perisic sangat dibutuhkan menyusul kepergian dua winger andalan Die Roten, Arjen Robben dan Franck Ribery, akhir musim kemarin.
Bayern sebelumnya dikabarkan ngebet untuk memulangkan Leroy Sane dari Manchester City. Namun niat tersebut dibatalkan setelah Sane dipastikan mengalami cedera otot ligamen anterior yang membuatnya berpotensi absen hingga awal tahun 2020 mendatang.
Berita Terkait
-
Dortmund Kalah Sekali dari 21 Laga Kandang, Cristian Chivu Wanti-wanti Pemain Inter Milan
-
Bayern Munich Tak Mau Lembek Lawan PSV, Vincent Kompany Janjikan Permainan Tensi Tinggi
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Kutukan Trofi Berakhir, Harry Kane Siap Setia Lebih Lama Bareng Bayern Muenchen
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri