Suara.com - Madura United memetik kemenangan vital di kandang atas Kalteng Putra pada laga pekan ke-17 Liga 1 2019. Bermain di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (SGMRP) Pamekasan, Jawa Timur, Minggu (1/9/2019) malam WIB, Madura United menang 2-1.
Tim tuan rumah kali ini patut berterima kasih pada sang gelandang gaek, Slamet Nurchahyo.
Dua golnya yang tercipta dalam rentang waktu hanya tiga menit, yakni pada menit ke-73 dan 76', memastikan comeback sekaligus kemenangan Madura United atas Kalteng Putra.
Sebelumnya Kalteng Putra sendiri unggul terlebih dahulu pada partai ini setelah I Gede Sukadana mencetak gol pada menit ke-67.
Jalannya Pertandingan
Laga berjalan seru, namun Madura United praktis kesulitan menembus pertahanan kokoh yang dibangun Kalteng Putra.
Bahkan, babak pertama harus rampung dengan skor kacamata alias imbang tanpa gol.
Memasuki paruh kedua, Kalteng Putra mengejutkan punlik tuan rumah dengan lebih dulu mencetak gol.
I Gede Sukadana yang lepas dari penjagaan, tiba-tiba merangsek masuk ke kotak penalti sebelum menyambut umpan Patrich Wanggai untuk menjadi gol. Tim tamu unggul 1-0 pada menit ke-67.
Baca Juga: Tren Buruk Terus Berlanjut, Banuelos Masih Percaya Persija Bakal Bangkit
Menit ke-69 jadi momen krusial bagi Madura United. Pasalnya, Slamet Nurcahyo masuk menggantikan Alfath Fathier. Masuknya Slamet, ditambah Greg Nwokolo, langsung mempertajam lini serang Madura United.
Hanya perlu empat menit bagi Slamet setelah masuk lapangan, untuk mencetak gol yang membawa Madura United menyamakan skor.
Pada menit ke-73, melalui kerja sama apik di mana Greg memberi umpan dengan tumit, Slamet mampu dengan mudah membobol gawang Kalteng Putra. 1-1!
Tiga menit berselang, Madura United akhirnya mampu berbalik unggul. Lagi-lagi Slamet Nurcahyo bikin gol, di mana kali ini ia memanfaatkan umpan Aleksandar Rakic.
Kemenangan ini sendiri membuat Madura United menutup paruh musim Liga 1 2019 dengan duduk di peringkat ketiga klasemen sementara, usai mengoleksi 30 poin dari 17 laga.
Sementara itu, Kalteng Putra tertahan di peringkat ke-12 klasemen dengan koleksi 17 poin dari 16 pertandingan yang telah dilakoni.
Berita Terkait
-
Carlos Perreira Puji Kebangkitan Laskar Sape Kerrab di Kanjuruhan
-
Evaluasi Total Arema FC Setelah Puasa Kemenangan 4 Laga Beruntun
-
Madura United Targetkan Poin Penuh Lawan Arema FC Tanpa Dalberto di Stadion Kanjuruhan Malang
-
Persib Garang di ACL Two, Thom Haye Tegaskan Pangeran Biru Siap Lawan MU
-
Siapa Ciro Alves? Pemain MU Resmi Ajukan Naturalisasi, untuk Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Horor Menit 73 Liga 4 DIY: Tendangan Kung Fu Leher Disasar, Wasit Tutup Mata
-
Ngeri! Anggota FBI Pantau Laga Maroko vs Kongo di Piala Afrika 2025, Mau Nyulik Siapa?