Suara.com - Bonek, suporter Persebaya Surabaya, sepertinya tidak bisa menerima kenyataan pahit yang baru saja dialami tim kesayangan mereka. Menjamu PSS Sleman di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (29/10/2019), Persebaya takluk dengan skor 2-3.
Menyusul kekalahan tersebut, suporter Persebaya mengamuk dan menyerbu ke dalam lapangan sesaat peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan sang pengadil.
Tidak sedikit dari mereka yang mencaci para pemain Persebaya yang belum memasuki lorong ke arah kamar ganti.
Bahkan, berdasarkan pantauan beritajatim, Hansamu Yama di caci maki lima suporter. Hansamu menanggapinya dengan tenang dan mencoba meredam emosi suporter.
“Sudah aku yo ngerti lek kalah, tapi ojok koyok ngene tolong ngertenono rek, sabar,” teriak Hansamu kepada segerombol bonek yang mengelilingi dirinya.
Tak berhenti hanya menyerang para pemain, suporter membentangkan beberapa spanduk ditengah lapangan. Bahkan terlihat banyak pula suporter yang menyerbu aparat kepolisian yang berusaha melerai kemarahan suporter yang merusak fasilitas yang ada di area stadion.
Sebelumnya, di awal sebelum pertandingan dimulai, flare pertama kali menyala di belakang gawang PSS Sleman atau di tribun utara stadion GBT saat kedua kesebelasan baru memasuki lapangan.
“Entah Apa Yang Merasukimu Persebaya” tulis pada spanduk di tribun selatan stadion GBT setelah gawang Miswar Saputra kebobolan oleh PSS Sleman.
Bonek sepertinya kecewa atas peforma Bajul Ijo yang di lima laga terakhir gagal memetik kemenangan. Apalagi kekalahan dari PSS Sleman menjadi kekalahan pertama Persebaya di laga kandang.
Baca Juga: Persebaya 2-3 PSS Sleman, Bajul Ijo Dipermalukan di Depan Bonek
Dari lima pertandingan Persebaya hanya mengantongi dua poin hasil dari dua kali bermain imbang. Sedangkan tiga pertandingan lainnya berujung dengan kekalahan.
Berita Terkait
-
Jelang Derbi Jatim, Pelatih Arema FC Fokus Benahi Kebugaran Pemain
-
Marselino Ferdinan Berpeluang Samai Catatannya di Persebaya Bersama AS Trencin
-
Diterpa Banyak Kritikan, Pelatih Persebaya Surabaya: Saya Hormati Semua Pendapat
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat
-
Pelatih Persis Solo Sentil Fokus Pemain usai Kalah dari Persebaya Surabaya
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Ole Gunnar Solskjaer Bongkar Awal Musabab Kehancuran Karier Jadon Sancho di MU
-
Duet Maut di Lini Belakang AC Milan Bikin Fabio Capello Terkesima
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Bukan Indonesia, Ternyata Inilah Wakil Asia Terburuk di Piala Dunia U-17 2025
-
Apa yang Bikin Heimir Hallgrimson Layak Menukangi Timnas Indonesia? Ini2Alasannya
-
Roy Keane Ledek Anthony Martial: Main Bagusnya Cuma Setahun Sekali
-
Adu Strategi Real Madrid vs Barcelona Demi Rekrut Bintang Muda Turki
-
Dihantam Cedera ACL, Mees Hilgers Buka Suara: Ada Kemungkinan Saya...
-
Kena Sanksi FIFA, Begini Reaksi Kapten Malaysia Soal Mentalitas Harimau Malaya