Suara.com - Granit Xhaka dipercaya hanya tinggal menghitung hari di Arsenal. Sang gelandang diyakini bakal cabut pada bursa transfer Januari 2020 mendatang.
Destinasi selanjutnya bagi Xhaka pun mulai terungkap. Gelandang internasional Swiss itu dipercaya bakal hijrah ke Italia untuk gabung dengan AC Milan.
Seperti diketahui, situasi Xhaka di Arsenal saat ini memang bisa dibilang buruk. Belum lama ini pemain berusia 27 tahun tersebut bereaksi keras saat ditarik keluar pelatih Arsenal, Unai Emery dalam laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 kontra Crystal Palace.
Xhaka kedapatan mengumpat fans The Gunners --julukan Arsenal-- yang tak ayal membuatnya saat ini menjadi 'public enemy number one' di Emirates Stadium.
Situasi ini diperburuk dengan keputusan Emery mencopot Xhaka sebagai kapten Arsenal. Alhasil, eks penggawa FC Basel dan Borussia Monchengladbach itu diyakini sudah enggan untuk memperkuat Arsenal lagi dan siap cabut pada Januari mendatang.
Diklaim The Telegraph, Xhaka rupanya sudah menentukan klub mana yang akan ia bela per Januari tahun depan. Sang gelandang memilih AC Milan sebagai pelabuhan baru dalam karier sepakbolanya.
Selain AC Milan, Newcastle United juga disebut ingin mengamankan servis pengoleksi 80 caps bersama Timnas Swiss tersebut.
Namun, Xhaka disebut lebih tertarik dengan prospek bermain di Liga Italia Serie A ketimbang kembali merumput di Premier League.
Xhaka juga menilai jika AC Milan benar-benar serius menginginkannya. Disebutkan jika allenatore AC Milan, Stefano Pioli juga telah mengiming-imingi sang pemain untuk reguler mengisi starting XI klub berjuluk Rossoneri.
Baca Juga: Dibekukan Maurizio Sarri di Juventus, Arsenal Siap Tampung Merih Demiral
Sebagai informasi tambahan, Xhaka sendiri sejatinya masih terikat kontrak jangka panjang bersama Arsenal, yakni hingga musim panas 2023 mendatang.
Berita Terkait
-
Besok Harga Naik! Manchester United Dapat Restu Rekrut Pemain Rp2 Triliun
-
Alami Cedera di Emirates! Gabriel Magalhaes Tersungkur Saat Bela Brasil, Arteta Pusing Berat
-
Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp1,3 T Jagokan AC Milan Raih Scudetto
-
Manchester United dan Arsenal Bersaing demi Striker Rp52 M, Siapa Berani Bayar Lebih Mahal?
-
Diminta Fans Arsenal Tinggalkan Manchester United, Matheus Cunha Beri Jawaban Menohok
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
The Athletic Soroti Akar Masalah Sepak Bola Indonesia Usai Gagal ke Piala Dunia 2026
-
PSSI Irit Bicara Soal Timur Kapadze dan Heimir Hallgrimsson Bakal Melatih Timnas Indonesia
-
Era Baru Les Bleus? Zinedine Zidane Diproyeksikan Jadi Pelatih Baru Prancis
-
Bek Utama Arsenal Cedera Jelang Derbi London Utara Lawan Tottenham Hotspur
-
Jude Bellingham Nyontoh Tingkah Buruk Vinicius Jr, Thomas Tuchel Ngamuk
-
Harry Kane Lampaui Rekor Pele: 78 Gol dari 112 Laga
-
Timnas Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Gattuso: Saya Lebih Suka Dibantai dari Awal
-
Inggris Kalahkan Albania 2-0, Gelandang Rp1,17 Triliun Didamprat Roy Keane
-
Statistik Luar Biasa Bruno Fernandes Usai Portugal Pesta Gol 9-1, Tanpa Ronaldo Bukan Masalah
-
Heimir Hallgrimsson Bawa Irlandia ke Playoff Piala Dunia 2026, Peluang Gabung Timnas Indonesia Sirna