Hingga babak kedua selesai skor 0-0 tak juga berubah. Meski demikian, pertandingan benar-benar membuat yang menyaksikan menahan nafas dengan sejumlah peluang yang nyaris berbuah gol oleh kedua tim, namun bisa ditahan oleh para barisan pertahanan.
Laga kemudian dilanjutkan dengan perpanjangan waktu. Di laga perpanjangan waktu, Flamengo tampak lebih bernafsu membuat gol.
Para pemain tim asal Brasil itu kerap naik demi mengurung pertahanan Liverpool. Hal ini menjadi celah bagi The Reds untuk bermain lebih bertahan, namun langsung melakukan serangan balik cepat.
Benar saja, di menit 99' ketika para pemain Flamengo asyik menyerang. Sebuah umpan jauh dilepas oleh Henderson, bola umpan cepat itu tak bisa ditahan oleh barisan pertahanan Flamengo yang hanya menyisakan dua bek saja di belakang.
Mane yang berhasil menguasai bola di kotak penalti Flamengo langsung memberi umpan sembari menjatuhkan diri kepada Roberto Firmino yang sudah berdiri bebas tanpa pengawalan. Dengan cerdik striker nomor punggung 9 itu mengecoh kiper Diego Alves dan gol! Liverpool akhirnya unggul 1-0.
Tertinggal satu gol membuat para pemain Flamengo semakin bernafsu membalas. Mereka total menyerang sehingga lini belakang kerap kosong dan mudah dimanfaatkan oleh Salah dan Mane yang memang memiliki kecepatan.
Namun sejumlah peluang yang diciptakan Mane dan Salah melalui skema serangan balik tak juga berhasil membuahkan gol tambahan.
Hingga babak kedua tambahan waktu selesai skor 1-0 tak berubah. Liverpool akhirnya sukses menorehkan tinta juara di ajang Piala Dunia Antarklub untuk pertama kalinya.
Susunan pemain
Baca Juga: Takumi Minamino, Antara Kejelian Klopp Berbenah dan Ekspansi Liverpool
Liverpool (4-3-3): Alisson Becker, T Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, A Robertson, Nabil Keita, Jordan Henderson, A Chamberlain, Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane
Flamengo (4-2-3-1): Diego Alves, Delipe Luis, P Mari, R Caio, Rafinha, Gerson, W Arao, B Henrique, E Ribeiro, G Arrascaeta, Gabriel Barbosa
Berita Terkait
-
Prediksi Liverpool vs Flamengo di Final Piala Dunia Antarklub 2019
-
Pujian Setinggi Langit Andy Robertson untuk Takumi Minamino
-
5 Berita Hits Bola: Minamino Merapat ke Anfield, Hariono Didepak Persib
-
Takumi Minamino, Antara Kejelian Klopp Berbenah dan Ekspansi Liverpool
-
Kewell: Tanpa Van Dijk, Liverpool Hilang Ketenangan
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Persija Jakarta Mau Jual Rizky Ridho?
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Timur Kapadze atau Heimir Hallgrimsson? PSSI: Kami Sudah Kantongi Nama
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Rekor Uji Coba Buruk Bayangi Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: Lawan Singapura Jadi Pembuka
-
Setelah Sebulan Bungkam, Gerald Vanenburg Akhirnya Buka Suara Usai Dipecat PSSI
-
Jelang SEA Games 2025, Dua Fakta Penting Soal Timnas Indonesia U-22 yang Wajib Diketahui