Suara.com - Lagi, PSM Makassar tidak bisa menggelar laga kandang di markas mereka sendiri yakni Stadion Andi Mattalatta, Makassar pada ajang Piala AFC 2020. Ini dikarenakan stadion tersebut tidak layak menggelar pertandingan level Asia.
Kejadian ini sama seperti musim lalu di mana Tim Juku Eja --julukan PSM-- harus 'mengungsi' ke Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor untuk menggelar laga kandang di pentas Piala AFC.
Meski begitu, pelatih baru PSM, Bojan Hodak tak ambil pusing meski tim bakal kembali memakai Pakansari sebagai home.
Pelatih asal Kroasia bertubuh gempal itu mengambil sisi positifnya. Ia juga yakin dukungan suporter tidak akan berkurang.
Terdekat, PSM akan menghadapi Lalenok United yang merupakan wakil dari Timor Leste pada pertandingan leg kedua play-off Piala AFC 2020 di Stadion Pakansari, Rabu (29/1/2020).
Pada leg pertama, PSM berhasil menang atas tuan rumah Lalenok 4-1 pada laga away yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Rabu (21/1/2020) lalu.
Kemenangan sendiri didapat setelah Ferdinand Sinaga dan kawan-kawan gagal mengecap indahnya kemenangan tandang di sepanjang gelaran Liga 1 2019 lalu.
"Soal kami (PSM) bakal tandang di tempat yang bukan kandang asli kami, saya kira itu sama sekali tak masalah. Ini sama halnya untuk kedua tim. Lawan (Lalenok) juga kemarin bermain kandang di Bali yang juga bukan kandang mereka," ujar Hodak dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.
"Tapi memang kami punya keuntungan karena kedua pertandingan dihelat di Indonesia. Laga nanti akan dimainkan di Stadion Pakansari yang juga bukan kandang kita, tapi saya yakin suporter akan tetap datang mendukung," celotehnya.
Baca Juga: Wejangan Khusus Pelatih Lalenok United Jelang Leg Kedua Kontra PSM
"Musim ini kita sudah menangkan satu laga away dan itu bagus untuk kita sebelum kompetisi dimulai. Apa pun nanti kondisinya di sini, kita akan coba adaptasi dan coba memenangkan pertandingan," tutur pelatih berusia 48 tahun itu.
Lebih lanjut, Hodak juga menegaskan jika anak-anak asuhannya sudah siap untuk laga besok. Latihan khusus juga sudah dilakukan.
"Sudah lebih baik dari sebelumnya, kami miliki waktu persiapan selama sepekan usai laga kemarin. Tentu saja kami lebih siap dan lebih baik secara kondisi," tukas Hodak.
Sebagai informasi tambahan, jika lolos ke babak fase grup Piala AFC 2020, PSM akan tergabung di Grup H bersama Kaya Iloilo, Tampines Rovers, dan Shan United.
Berita Terkait
-
Persib Bandung Kalahkan Bali United, Bojan Hodak:KamiLayak Menang
-
Sosok Ini Jadi Pembisik Bojan Hodak, Taktik Johnny Jansen Bakal Berantakan?
-
Puji Bojan Hodak, Johnny Jansen: Dia Pelatih Hebat
-
4 Laga Tanpa Kebobolan! Persib Incar Kemenangan Kelima di Markas Bali United
-
Kandidat Pelatih Timnas Indonesia Sampaikan Peringatan ke Persib
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Lawan Zambia di Laga Perdana Piala Dunia U-17, Nova Arianto Pakai Strategi Tak Biasa
-
Jadi Lawan Terberat Timnas Indonesia U-17, Brasil Usung Target Pesta Gol
-
5 Fakta Kemenangan 3-1 Manchester City: Erling Haaland Dekati 100 Gol
-
Bukan Shin Tae-yong, 2 Pelatih Asal Korea Selatan Mungkin Akan Dipanggil PSSI
-
Rating Calvin Verdonk: Tampil Solid, Bawa Lille Naik Peringkat di Klasemen Ligue 1
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar