Suara.com - Striker Arema FC, Kushedya Hari Yudo, memiliki cara menarik untuk menghilangkan rasa grogi sebelum memulai pertandingan. Ya, pemain 26 tahun itu gemar mendengarkan musik dangdut terlebih dahulu.
Ritual tersebut sudah lama dilakukan Yudo, bahkan jauh sebelum memperkuat Arema FC. Menurutnya, musik dangdut bisa membuat pikirannya relaks, sehingga ketegangan sebelum turun ke lapangan hijau bisa teratasi.
''Untuk mengatasi grogi biasanya saya mendengarkan musik dangdut dari handphone sebelum ke lapangan. Mungkin itu menjadi motivasi dan semangat tambahan,” ungkap Yudo, seperti dilansir dari wearemania.net.
Kebiasaanya itu terbukti membantu Yudo kala melakoni debut bersama Arema FC menghadapi Semeru FC di laga uji coba, Rabu (5/2/2020). Namun sayang, ia gagal mempersembahkan satu gol pun dalam partai yang berakhir imbang 1-1 itu.
Kendati demikian, Yudo tak menampik ada rasa gugup pada laga tersebut. Sebab laga tersebut menjadi momen perdana ia tampil di hadapan Aremania, setelah malang melintang di tim luar Malang.
''Grogi sih sebenarnya tidak, nervous iya. Sebab, lama juga saya tidak bermain di sini, saya kebanyakan merantau di tim luar Malang,'' tandas pemain kelahiran Malang itu.
Sementara itu, Yudo sendiri baru membela Arema FC mulai musim ini, yakni untuk Liga 1 2020. Sebelumnya ia membela PSS Sleman di musim 2019.
Berita Terkait
-
Paulinho Moccelin Mundur dari Arema FC, Ini Penyebabnya
-
Persebaya Surabaya Buang Banyak Peluang di Derbi Jawa Timur, Coach Edu Kecewa Berat
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya
-
Persebaya vs Arema, Bruno Moreira Tegaskan 'Rasa Lapar' Bajul Ijo untuk Bangkit di Super League
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Rafael Struick Akui Tak Sejalan dengan PSSI Jelang SEA Games 2025
-
Misi Sejarah Eberechi Eze: Gelar Liga Champions Pertama Arsenal Akan Jadi Milik Kami
-
Erick Thohir Bongkar Alasan PSSI Terkesan Lambat Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Thom Haye Waspadai Lion City, Bobotoh Diminta Padati Stadion Bishan
-
Adu CV Giovanni van Bronckhorst dengan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Bagus?
-
Bursa Pelatih Timnas Indonesia Memanas, Giovanni Van Bronckhorst Kandidat Kuat Gantikan Kluivert
-
Ambisi Bojan Hodak! Persib Bandung Tak Incar Seri, Yakin Kunci Juara Grup AFC Champions League Two
-
3 Efek Buruk PSSI Tunda Tunjuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Hitung-hitungan Persib Bandung Lolos 16 Besar ACL Two 2025/2026
-
Ternyata 2 Pemain Abroad Timnas Indonesia Pernah Dilatih Giovanni van Bronckhorst