Suara.com - Pelatih Persita Tangerang Widodo Cahyono Putro berharap penyerang PSM Makassar Ferdinand Sinaga tampil buruk kala kedua tim berduel dalam lanjutan Liga 1 2020, Jumat (6/3/2020).
Ferdinand Sinaga sedang on fire di awal tahun 2020. Dalam lima pertandingan sampai awal Maret, secara beruntun, dia sudah melesakkan tujuh gol ke gawang lawan.
Rinciannya, penyerang berumur 31 tahun itu membuat empat gol di Kualifikasi Piala AFC 2020, dua gol di Piala AFC dan satu gol di Liga 1 Indonesia 2020.
Fakta-fakta itu menjadi sinyal bahaya bagi Persita yang berstatus tim promosi dari Liga 2 Indonesia 2019. Pelatih Widodo Cahyono Putro pun berharap Ferdinand tampil buruk saat menghadapi skuatnya.
"Mudah-mudahan on fire-nya Ferdinand habis," ujar Widodo, dikutip Antara keterangan resmi Persita di Jakarta, Kamis (5/3/2020).
Namun, PSM bukan hanya Ferdinand. Masih ada pemain-pemain berkelas lain, seperti Willem Jan Pluim, Giancarlo Rodrigues dan Ezra Walian.
Meski demikian, Widodo menolak gentar. Dia mengklaim sudah mengetahui gaya bermain skuat berjuluk Juku Eja dan siap menghentikan mereka demi meraup tiga poin pertama di kandang.
"Mereka selalu meninggalkan dua pemain atau tiga pemain di belakang. Artinya, sekitar tujuh pemain mereka selalu menyerang. Saya memahami ini karena sudah beberapa kali ketemu PSM,” kata Widodo.
Sementara Ferdinand Sinaga justru memuji kualitas tim Persita. Dia menilai tim ‘Pendekar Cisadane’ memiliki pemain impor dan lokal yang berkualitas bagus.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 2020 Pekan Kedua, Ada Duel Barito Putera Vs Bali United
“Kami tahu Persita punya empat pemain asing yang bagus dan pemain lokal yang berpengalaman. Ada Hamka Hamzah di belakang dan Samsul Arif di depan. Samsul memiliki ‘track record’ bagus di musim sebelumnya. Namun, itu bukan kendala. Sekarang adalah soal bagaimana kami bisa memberikan performa terbaik. Jadi pertandingan besok akan sangat menarik,” kata Ferdinand.
Pertandingan Persita versus PSM Makassar akan digelar di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Jumat (6/3/2020), mulai pukul 15.30 WIB.
Persita saat ingin menghuni posisi ke-12 klasemen sementara Liga 1 2020 dengan mengoleksi satu poin, sementara PSM Makassar berada di peringkat keenam dengan tiga poin setelah menundukkan PSS Sleman 2-1 pada Minggu (1/3/2020).
Berita Terkait
-
Persita Tangerang Incar Posisi Empat Besar Super League Berbekal Mentalitas Rendah Hati Carlos Pena
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Eks Gelandang Persija Ungkap Alasan Gabung Persita Tangerang
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Legenda Sassuolo Puji Setinggi Langit Performa Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes
-
Andy Robertson Beri Sinyal Tinggalkan Liverpool Musim Panas 2026
-
Prediksi Skor Manchester United vs Manchester City: Ujian Berat Michael Carrick di Derby Manchester
-
Miliano Jonathan Resmi Gabung Excelsior: Berharap Dapat Menit Bermain
-
Lolos Otomatis, Timnas Indonesia U-17 Masuk Pot 2 Drawing Piala Asia U-17 2026
-
Menerka Taktik Carrick Hadapi Pep Guardiola: Kunci Erling Haaland, Mainkan Maguire
-
Pelatih Thailand Senang Tidak Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
-
Kata-kata Thomas Frank usai Pelatih Keturunan Indonesia Gabung ke Tottenham Hotspur
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan