Suara.com - Tottenham Hotspur berbagi satu poin dengan Burnley setelah main imbang 1-1 dalam laga pekan ke-29 Liga Inggris di Stadion Turf Moor, Minggu (8/3/2020) dini hari WIB.
Lantaran cuma memperoleh satu poin tambahan, posisi kedua tim juga melorot dari posisi pekan lalu. Tottenham kini menempati urutan kedelapan dengan 41 poin, sedangkan Burnley (39) dua strip di bawah mereka, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Kendati kedudukan akhir tampak imbang, statistik pertandingan memperlihatkan Burnley tampil agresif dengan melepaskan 21 percobaan tembakan sepanjang laga.
Setelah tiga percobaannya bisa diamankan oleh Tottenham, Burnley membuka keunggulan pada menit ke-13 saat Chris Wood mengalahkan Toby Alderweireld untuk menyambar bola muntah hasil penyelamatan tak sempurna kiper Hugo Lloris atas tembakan Jay Rodriguez.
Burnley hampir menggandakan keunggulan melalui tendangan bebas Dwight McNeil yang bisa melewati pagar hidup tetapi masih mudah dijinakkan oleh Lloris.
Babak pertama dimiliki sepenuhnya oleh Burnley dan Tottenham hampir tak punya peluang sedikitpun, beruntung hal itu berubah lima menit setelah sepak lanjut paruh kedua.
Berawal dari umpan Giovanni Lo Celso yang berbahaya, Erik Lamela dijatuhkan oleh Ben Mee di dalam area terlarang dan wasit Jonathan Moss segera menunjuk titik putih.
Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Bamidele Alli yang berhasil mengecoh kiper Nick Pope untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-50.
Burnley berusaha keras untuk bangkit tetapi peluang Matej Vydra berhasil dihalau jegalan Eric Dier, demikian juga sepakan jarak jauh Wood yang bisa diamankan oleh Lloris.
Baca Juga: Liverpool Vs Atletico, Henderson dan Robertson Punya Peluang Berlaga
Lloris kembali memainkan peran juru selamat ketika menggagalkan peluang berikutnya dari Wood.
Pertandingan kian memanas dalam 10 menit terakhir waktu normal dan kedua kubu memperoleh peluang masing-masing tapi tak ada gol tercipta hingga peluit tanda laga usai berbunyi, memaksa Burnley dan Tottenham puas dengan raihan satu poin saja.
Panasnya pertandingan bahkan berlanjut setelah peluit laga usai, di mana staf pelatih kedua tim sempat terlibat adu mulut di tengah lapangan dalam perjalanan menuju ruang ganti.
Susunan pemain:
Burnley (4-4-2): Nick Pope; Phil Bardsley, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Jeff Hendrick (Aaron Lennon), Jack Cork, Ashley Westwood, Dwight McNeil; Chris Wood, Jay Rodriguez (Matej Vydra)
Pelatih: Sean Dyche
Berita Terkait
-
Aubameyang Minta Gaji Lebih dari Rp 5,5 Miliar, Arsenal Pasrah
-
Kembali ke Jalur Kemenangan, Milner Akui Performa Liverpool Belum Maksimal
-
Jebol Gawang Bournemouth, Mo Salah Torehkan Rekor Baru di Liverpool
-
Bungkam Bournemouth, Liverpool Kini Unggul 25 Poin dari Manchester City
-
Sempat Tertinggal, Salah dan Mane Selamatkan Liverpool di Babak Pertama
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Malut United Pekan ke-12 Ditunda, Jadi Kapan?
-
Timnas Indonesia U-17 Terlempar dari Zona Lolos Peringkat Ketiga Terbaik Piala Dunia U-17 2025
-
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persita Tangerang di BRI Super League Kamis 6 November 2025
-
Inter Milan Cuma Menang 2-1, Cristian Chivu Tak Puas Singgung Kualitas Buruk
-
Hampir Adu Jotos dengan Ademola Lookman, Ivan Juric Malah Bawa-bawa Kevin De Bruyne
-
Persija Jakarta Persiapkan Diri Habis-habisan Jelang Hadapi Arema FC
-
Bomber Brasil Kepikiran Timnas Indonesia U-17, Jangan Lengah Buat Menang
-
Efek Domino Skandal Naturalisasi: Vietnam Tunggu Keputusan FIFA Soal Menang WO vs Malaysia
-
Momok Timnas Indonesia U-17 Mejeng di Daftar Top Skor Piala Dunia U-17 2025
-
Media Vietnam Soroti Keputusan Nova Arianto Jelang Timnas Indonesia U-17 vs Brasil