Suara.com - Persib Bandung kembali menjalani latihan menjelang laga kandang pekan ketiga Liga 1 2020 kontra PSS Sleman, yang bakal dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (15/3/2020) akhir pekan ini.
Latihan hari ini digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (12/3/2020) sore WIB.
Di awal latihan, pelatih kepala Persib, Robert Alberts memberikan pengarahan ihwal cara memaksimalkan peluang dari bola mati, seperti tendangan bebas, tendangan sudut, hingga lemparan ke dalam.
"Hari ini kami berlatih fleksibilitas dan kelincahan, serta set-piece, seperti lemparan ke dalam dan tendangan sudut," ungkap Robert usai memimpin latihan rutin Persib.
Setelahnya, pelatih kawakan asal Belanda itu membagi skuatnya menjadi dua kelompok. Robert memisahkan para pemain depan dan pemain belakang.
Geoffrey Castillion dan para pemain depan lain melatih umpan satu-dua sambil mengasah skill dalam menjebol gawang.
Adapun Victor Igbonefo dan para pemain belakang lainnya melatih kekuatan saat bertahan, juga mengasah transisi dari bertahan ke menyerang.
"Di akhir latihan sedikit lebih intensif, saya mengasah mereka untuk berpikir cepat, mengasah mental untuk melakukan transisi dengan cepat dari pertahanan ke penyerangan. Pemain terlihat lebih tajam, terlihat bagus," beber Robert.
Robert pun menyatakan tak akan banyak melakukan rotasi pemain dalam laga kontra PSS.
Baca Juga: Antisipasi Virus Corona, Pemain Persib Bandung Dilarang Selfie Bareng Fans
Menurutnya, ada aturan tidak tertulis dalam falsafah sepakbola, terkait tidak boleh mengganti banyak pemain saat sebuah tim sedang bermain bagus.
"Semua tahu ada semacam aturan tidak tertulis: 'Don't change the winning team'. Saya pikir tidak terlalu banyak (rotasi di laga kontra PSS), hanya 1-2 (pemain) yang sebelumnya tidak menjadi starter kini akan bermain," tandas eks pelatih PSM Makassar itu.
Kontributor : Aminuddin
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso Usai Kalah dari Barcelona di Final Piala Super Spanyol 2026
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?