Suara.com - Perdana Menteri (PM) Serbia, Ana Brnabic mengecam tingkah Luka Jovic lantaran penyerang Real Madrid itu mengabaikan instruksi self isolated alias isolasi mandiri di negaranya.
Dilaporkan, bomber Timnas Serbia berusia 22 tahun itu kabur dari masa isolasi, dan parahnya terlihat berpesta di Kota Belgrade pasca kembali ke Serbia baru-baru ini dari Madrid, Spanyol. Jovic disebut merayakan ulang tahun sang pacar.
Jovic sebelumnya disarankan untuk tidak kembali ke negara asalnya dalam upaya untuk menghentikan penyebaran Virus Corona, yang telah menginfeksi lebih dari 225.000 orang di seluruh dunia dan mengakibatkan lebih dari 9.000 meninggal.
Spanyol sendiri menjadi salah satu negara dengan kasus COVID-19 terbanyak, yang mencapai lebih dari 17.000 kasus dengan 767 orang meninggal. Spanyol kini telah menetapkan status lockdown.
"Kami mendapatkan contoh yang buruk dari pemain sepakbola kami (Jovic), yang dibayar dengan sangat tinggi, mengabaikan isolasi mandiri setelah kembali ke Serbia," kata Brnabic seperti dilansir AS.
Brnabic sendiri sebelumnya telah mendesak seluruh warga Serbia menahan diri dari keinginan kembali ke kampung halaman demi membatasi penyebaran virus.
Akan tetapi, pada kenyataannya lebih dari 45 ribu warga kembali ke Serbia tanpa melakukan isolasi mandiri.
“Kami telah menulis laporan kriminal terhadap atlet terkenal ini. Orang-orang ini akan merespons ketika pengadilan memutuskan bahwa saatnya telah tiba untuk mempertanggung jawabkan tindakan mereka,” timpal Menteri Dalam Negeri Serbia, Nebojsa Stefanovic.
Jovic dibeli Real Madrid dari Eintracht Frankfurt dengan banderol tinggi 53 juta pounds (sekira Rp 972 miliar) pada bursa transfer musim panas 2019 lalu.
Baca Juga: Presiden UEFA: Liverpool Takkan Juara Liga Inggris jika Musim Dibatalkan
Meski demikian, pemilik tujuh caps bersama Timnas Serbia itu masih belum menunjukkan performa terbaiknya bersama Los Blancos --julukan Real Madrid.
Sebelum musim 2019/2020 ditangguhkan imbas Virus Corona, Jovic total hanya bisa mengemas dua gol plus dua assist dari 24 pertandingan lintas ajang musim ini.
Berita Terkait
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
10 Klub Top Eropa yang Menggila Musim Ini: Bayern Munich Lepas Rem
-
Xabi Alonso Tiru Jurus Jose Mourinho Jelang Duel Real Madrid vs Liverpool
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Mauro Zijlstra Menggila dengan Cetak 2 Gol di FC Volendam
-
3 Pemain Berbahaya Zambia yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia U-17: Ada Bomber Haus Gol
-
Manchester City Raih Kemenangan, Pep Guardiola Serang Wasit
-
Bukan Jeje, Pengakuan Orang Dekat STY Sejak Awal Sudah Ragu dengan Kemampuan Patrick Kluivert
-
Hadapi Timnas Indonesia U-17 di Laga Pertama, Pelatih Zambia: Kami Tidak Takut
-
Coret Pemain Keturunan Norwegia, Ini Penjelasan Nova Arianto
-
Timnas Indonesia U-17 Janji Bikin Kejutan di Piala Dunia, Faldy Alberto Tak Gentar dengan Brasil
-
Kata-kata Mees Hilgers Setelah Cedera Parah: Terlepas dari Semua Candaan...
-
Pelatih Zambia Akui Kekurangan Skuadnya Jelang Lawan Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
4 Klub Eropa yang Menahun Puasa Gelar, Musim Ini Bakal Juara?