Suara.com - Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, menjadi pemain yang ramai dikabarkan akan kembali ke Barcelona pada bursa transfer pada Januari 2020. Rumor ini diperkirakan pada memanas lagi pada bursa transfer musim panas mendatang.
Terkait situasi tersebut, mantan pelatih Timnas Spanyol, Vicente del Bosque, turut buka suara. Namun, ia ogah mengatakan bahwa transfer tersebut bagus atau tidak.
Del Bosque hanya memberikan penilaian pribadi terhadap Neymar. Ia menyebut eks pemain Santos itu sebagai salah satu pemain terbaik dunia, tetapi tidak dengan sikapnya.
Del Bosque menganggap Neymar sebagai pemain yang banyak menipu dan suka berpura-pura di lapangan. Ia juga kurang senang dengan cara Neymar kala meninggalkan Barcelona untuk bergabung PSG pada Agustus 2017 silam.
"Dia anak yang sulit. Bagi saya itu bukan contoh yang baik. Dan sebagai catatan, bagi saya dia hebat sebagai pemain. Jika Anda meminta saya memberi tahu siapa lima pemain terbaik di dunia, dia aman dalam daftar saya," kata Del Bosque kepada Mundo Deportivo.
"Tapi di lapangan dia gemar menipu, dia banyak berpura-pura. Dan juga, bagaimana dia meninggalkan Barcelona," imbuhnya.
Walau begitu, banyak pemain Barcelona yang menginginkan Neymar kembali. Bahkan sang kapten Lionel Messi sempat menyatakan kegembiraannya andai pemain asal Brasil itu kembali.
Namun, Del Bosque menyarankan petinggi klub untuk tidak terpengaruh ucapan pemain. Pria yang mengantarkan Spanyol menjuarai Piala Dunia 2010 itu meyakini bahwa mayoritas pemain akan memberikan komentar positif untuk pemain lain yang pernah menjadi rekan setimnya.
"Banyak temannya meminta dia kembali. Tetapi klublah yang harus memutuskan siapa yang akan didatanhkan dan siapa yang tidak," kata Del Bosque.
"Anda tidak harus memperhatikan apa yang dikatakan para pemain. Itu sudah jadi pekerjaan direktur olahraga dan sekretaris teknis," lanjutnya.
Baca Juga: Penggawa Timnas U-19 Tiru Metode Latihan Mandiri Pemain Luar Negeri
"Sangat sulit bagi seorang pemain untuk berbicara buruk tentang pemain lain yang pernah menjadi rekannya. Saya hampir tidak ingat siapa pemain yang melakukannya," imbuh pelatih 69 tahun itu.
Berita Terkait
-
Griezmann Komentari Latihan Firmino, Netizen: Selamat Datang di Liverpool!
-
Radomir Antic Meninggal Dunia, Atletico Madrid Berduka
-
Lawan Virus Corona, Xavi Sumbang Rp 17,7 Miliar bagi Tenaga Medis Barcelona
-
Barcelona Tetapkan Banderol Philippe Coutinho, Bagaimana Klub Peminat?
-
Lautaro dan Neymar, 2 Target Utama Barcelona di Bursa Transfer Mendatang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Pep Guardiola Panik Lihat Strategi Benfica-nya Mourinho, Takut Man City Gagal Lolos
-
Bikin John Herdman Kepincut, Apa Kelebihan Bali United Training Center?
-
Layvin Kurzawa Belum Debut di Persib Bandung vs Persis Solo
-
Eliano Reijnders Tak Sabar Main Bareng Layvin Kurzawa
-
Liverpool Krisis Bek Kanan Usai Frimpong Cedera, Arne Slot Menolak Panik di Bursa Transfer
-
Guardiola Kirim Pesan Terima Kasih ke Mourinho usai Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Anomali Raksasa Eropa, 3 Raja Tersingkir Memalukan dari Persaingan Babak 16 Besar Liga Champions
-
Real Madrid Gagal Lolos Langsung Liga Champions, Mbappe Sebut Permainan El Real Sangat Memalukan
-
Semua Anggota Exco FA Malaysia Resmi Mundur, Kenapa?
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City