Suara.com - Semangat Persebaya Surabaya menyongsong Liga 1 2020 nampaknya tak surut meski kini sedang terjadi wabah virus corona. Terbukti, manajemen Baju Ijo baru saja merilis jersey edisi spesial.
Jersey spesial tersebut sejatinya merupakan ubahan dari kostum ketiga Persebaya. Dominasi warna hitam yang selalu menjadi ciri khas tetap dipertahankan untuk musim ini.
Bedanya, kini corak Semanggi khas Surabaya menyelemuti hampir seluruh bagian jersey. Tidak lupa ikon Surabaya yang juga bagian dari logo yaitu Tugu Pahlawan, serta Suro dan Boyo tetap dipertahankan.
Menariknya, warna hitam tersebut dipadukan dengan aksen emas di beberapa bagian jersey yang membuatnya jadi lebih elegan. Lalu pemilihan warna monochrome hitam emas untuk emblem logo Persebaya dan sponsor menambah kesan eksklusif.
Menurut Senior Manager Persebaya, Arizal Perdana, peluncuran jersey tersebut sebagai penyemangat agar terus meraih prestasi. Selain itu, ini juga sebagai ajang untuk menuangkan kreativitas.
''Pandemi corona memang sangat memukul seluruh elemen masyarakat. Namun, tim kami berkomitmen bahwa kreativitas dan keinginan untuk memberikan karya terbaik ke Bonek, pendukung Persebaya tetap harus dijalankan secara all out,'' ujar Arizal, dikutip dari laman resmi klub.
Jersey spesial ini juga tetap mengusung teknologi terkini. Fitur seperti anti odor, anti UV, dan teknologi quick dry menjadikan jersey ini makin berkelas.
Arizal menambahkan, jersey spesial Persebaya ini pun diproduksi secara terbatas. Tercatat hanya merilis 100 buah di batch pertama secara online mulai Senin (27/4/2020) kemarin.
Baca Juga: David da Silva Rindukan Anthem Persebaya Dinyanyikan Puluhan Ribu Bonek
Berita Terkait
-
Pelatih Persis Solo Sentil Fokus Pemain usai Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Pelatih Persebaya Ungkap Rahasia Kalahkan Persis Solo
-
Bruno Moreira Catatkan Pertandingan ke-100 Bersama Persebaya
-
Fuad Sule Antusias Hadapi Persebaya, Bertekad Akhiri Tren Buruk Persis Solo
-
3 Pemain Andalan Persebaya Surabaya Absen saat Hadapi Persis Solo
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto