Suara.com - Juventus berpesta gol ke gawang Lecce untuk mengantongi kemenangan 4-0 dalam laga pembuka giornata ke-28 Liga Italia Serie A yang dimainkan di Juventus Stadium, Turin, Sabtu (27/6/2020) dini hari WIB.
Menariknya, semua gol pada pertandingan ini tercipta pada babak kedua. Paulo Dybala memecah kebuntuan untuk Juventus lewat golnya pada menit ke-53, sebelum penalti Cristiano Ronaldo menggandakan keunggulan tuan rumah pada menit ke-62.
Bianconeri kemudian mengamankan keunggulan besar melalui gol-gol Gonzalo Higuain pada menit ke-83, dan Matthijs de Ligt pada menit ke-85.
Tambahan tiga poin sendiri kian mengukuhkan posisi Juventus di puncak klasemen sementara Liga Italia musim ini.
Tim asuhan Sarri Maurizio Sarri kini mengoleksi 69 poin dari 28 pertandingan, unggul tujuh poin atas tim peringkat kedua, Lazio yang belum memainkan laga pekan ke-28 mereka.
Sementara bagi Lecce, yang juga kalah telak 1-4 di kandang dari AC Milan pada laga pekan ke-27 lalu, mereka tetap terjerembab di zona merah, tepatnya di peringkat ke-18 dengan raihan 25 poin.
Di Juventus Stadium, Lecce sejatinya memulai pertandingan dengan baik.
Tim tamu mampu mengancam Juventus melalui sepakan Andrea Rispoli yang melebar, serta gebrakan Marco Mancosu yang masih dapat digagalkan kiper Wojciech Szczesny.
Di sisi tuan rumah, Juventus juga mengancam melalui tembakan jarak jauh Adrien Rabiot yang masih dapat ditepis kiper Gabriel dan sepakan Ronaldo yang melebar.
Baca Juga: Tanpa Masker dan Social Distancing, Fans Liverpool Rayakan Gelar Juara
Situasi mulai tidak menguntungkan Lecce saat Fabio Lucioni melakukan pelanggaran terhadap Rodrigo Bentancur yang membuatnya mendapat kartu merah pada menit ke-31.
Inilah awal petaka bagi Lecce, meski efeknya baru benar-benar mereka rasakan pada babak kedua.
Juventus sendiri memberi ancaman nyata pada akhir babak pertama, saat Ronaldo menanduk bola tendangan sudut Dybala. Tak berselang lama, sebuah sepakan dari Federico Bernadeschi melambung dari sasaran.
Bianconeri baru mampu memecah kebuntuan pada awal babak kedua. Operan ceroboh Yevhen Shakhov direbut oleh Ronaldo, yang kemudian menyodorkannya kepada Dybala untuk diselesaikan dengan sepakan kaki kiri menuju sudut kanan atas gawang Lecce.
Keunggulan Juventus digandakan oleh eksekusi penalti Ronaldo. Penalti sendiri didapat Juventus setelah megabintang asal Portugal itu dijatuhkan Luca Rossettini di kotak terlarang.
Ronaldo kemudian berubah peran menjadi pengumpan untuk gol ketiga Juventus. Sepakan tumitnya terarah ke jalur pergerakan Higuain yang masuk sebagai pemain pengganti.
Berita Terkait
-
Napoli Bantai Inter 3-1, Anguissa Cetak Gol Spektakuler Rebut Takhta Liga Italia
-
Prediksi Napoli vs Inter Milan: Awas Kebangkitan Il Partenopei
-
Emil Audero Kirim Sinyal Comeback Akhir Pekan Ini: Perasaannya Positif
-
Bukan Patrick Kluivert, Emil Audero Puji Pelatih yang Bangun Tim dengan Karakter Kuat, STY?
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Cristiano Ronaldo Cetak Gol Ke-950, Al-Nassr Kokoh di Puncak Klasemen Saudi Pro League
-
Pahit Menit Akhir! Gol Talbi Hancurkan Kemenangan Beruntun Chelsea
-
Drama 6 Gol! Man United Hajar Brighton 4-2, Tembus Empat Besar Klasemen Liga Inggris
-
Napoli Bantai Inter 3-1, Anguissa Cetak Gol Spektakuler Rebut Takhta Liga Italia
-
Kekalahan Memilukan Gladbach, Kevin Diks Cs Terjerumus ke Dasar Klasemen Liga Jerman
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan