Suara.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengungkapkan terkait regulasi pemain U-20 di kompetisi Liga 1 2020 yang akan restart Oktober mendatang, rupanya masih menunggu masukan dari manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
PSSI telah menetapkan kompetisi Liga 1, 2 dan 3 akan kembali bergulir pada Oktober 2020 di tengah pandemi COVID-19. Namun, belum ada tanggal pasti kick-off termasuk regulasi yang akan dipakai nanti.
Kompetisi sendiri dilanjutkan dengan beberapa pertimbangan. Salah satunya adalah sebagai bahan persiapan Timnas Indonesia U-19 yang akan mengikuti beberapa agenda, termasuk Piala Dunia U-20 2021 yang bakal dihelat di Tanah Air.
Diharapkan para pemain muda bisa mendapatkan jam terbang yang ideal saat kompetisi kembali digulirkan nanti, tentunya dengan harapan dapat membentuk skuat Timnas Indonesia U-19 yang kompetitif.
Ya, klub-klub nantinya akan diwajibkan untuk menurunkan pemain U-20 lokal.
Well, terkait regulasi yang disuarakan oleh Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI) ini, Iriawan menyatakan masih menunggu bagaimana pembahasan lebih lanjut, terutama dari Shin Tae-yong.
Dengan kata lain, regulasi ini belumlah final.
"Nanti akan disesuaikan dengan jadwal kompetisi. 1-2 hari ini Shin Tae-yong akan menyesuaikan dengan roadmap yang ada. Kepentingan klub terakomodir, kepentingan timnas juga demikian," kata Iriawan.
"Nanti roadmap akan kami kirimkan, sehingga Shin Tae-yong dengan timnya (staf kepelatihan timnas) bulan Juli sudah bisa kembali ke Indonesia. Kemarin saya sudah rapat virtual dengan dia, nanti kita atur lagi," ujar mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Baca Juga: Lampard: Christian Pulisic akan Selevel Salah dan Sterling
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi sendiri saat ini sedang menyusun regulasi-regulasi yang akan dipakai nanti.
"Kompetisi yang dilakukan sekarang adalah untuk kepentingan timnas ke depan, agar pemain selalu berkompetisi dan dengan sendirinya pemain tetap terasah kualitasnya," tutur Iriawan.
"Saat mereka tidak menjalankan pemusatan latihan, para pemain bisa berkompetisi di klub mereka masing-masing, baik di Liga 1 maupun Liga 2. Karena pada umumnya mereka sudah punya klub," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Penampakan Shin Tae-yong di Indonesia Arena, Nonton Serius Duel Timnas Futsal vs Korsel
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
Ditanya Peluang Latih Klub Super League, Shin Tae-yong Justru Ngaku Ingin Beli Tim Indonesia
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United