Suara.com - Petinggi PSSI, di antaranya Wakil Ketua Umum Iwan Budianto, Plt. Sekjen Yunus Nusi, dan Direktur Teknik Indra Sjafri, mengunjungi penginapan pemain Timnas Indonesia senior dan U-19 yang sedang menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) untuk memberikan arahan dan motivasi, Sabtu (26/7/2020) malam.
Hal ini dilakukan sebagai bentuk dukungan langsung PSSI kepada skuat Garuda yang sedang melakukan TC hingga 8 Agustus 2020. Sekaligus arahan langsung dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Plt. Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan para pemain tampak sehat. Selain itu, baik Timnas Indonesia senior dan U-19 dikatakan Yunus bersemangat untuk menjalani latihan bersama Pasukan Merah Putih.
"Para pemain tampak sehat dan bersemangat saat kami sambangi ke hotel. Mereka bertekad untuk bekerja keras dan berjuang demi meraih prestasi bersama timnas Indonesia," kata Yunus Nusi dalam keterangan resminya, Minggu (26/7/2020).
"Ketua Umum PSSI berpesan agar kami terus mendampingi dan memantau perkembangan mereka," ujar anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI ini.
Para pemain, baik senior dan U-19, serta staf sudah berkumpul sejak Kamis (23/7/2020). Sehari sebelumnya, manajer pelatih Shin Tae-yong tiba di Tanah Air dari Korea Selatan. Semula, latihan perdana dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (25/7/2020) di Stadion Madya, Jakarta. Namun, diundur menjadi 1 Agustus sesuai program dari Shin Tae-yong.
Pemain dan staf Timnas Indonesia sudah menjalani swab test untuk memastikan bebas COVID-19 pada Jumat (24/7/2020).
Bagi Timnas Indonesia senior, TC ini adalah persiapan menghadapi tiga pertandingan sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Yaitu melawan Thailand (8/10/2020), Uni Emirat Arab (13/10/2020), dan Vietnam (12/11/2020). Selain itu skuat Garuda juga akan mengikuti Piala AFF 2020 pada November - Desember 2020.
Sedangkan Timnas U-19 akan mengikuti Piala Asia U-19 2020 yang berlangsung 14-31 Oktober di Uzbekistan. Garuda Muda berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.
Baca Juga: Latihan Perdana Timnas Diundur, Para Pemain Fokus Perbaikan Nutrisi
Berita Terkait
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Kata Arya Sinulingga Soal Alasan John Herdman Mau Latih Timnas Indonesia
-
Catat! Jadwal Terbaru Perkenalan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI Kenalkan Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Netizen Optimis: Kepelatihan Terbaik
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Manchester United Putuskan Pelatih Interim Hari Ini, Michael Carrick Geser Solskjaer?