Suara.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengungkapkan penyebab batalnya latihan Timnas Indonesia senior dan U-19. Menurutnya, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ingin melihat hasil swab test yang dijalani pada 30 Juli lalu.
Ini kedua kalinya latihan tim nasional di lapangan batal digelar. Padahal, pemain Timnas senior Indonesia dan U-19 sudah berkumpul sejak 23 Juli lalu di Jakarta, untuk training camp (TC) alias pemusatan latihan.
Sebelumnya, latihan di lapangan digelar pada 25 Juli lalu, namun ditunda menjadi 1 Agustus 2020. Akan tetapi, jadwal tersebut kembali dibatalkan dengan alasan menunggu hasil swab test.
"Pelatih Shin Tae-yong berkeinginan ingin melihat swab test secara keseluruhan sehingga baru akan memulai latihan perdana," kata Iriawan dalam keterangan resminya, Selasa (4/8/2020).
Lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu menegaskan bahwa saat ini kondisinya masih new normal. Perlu penyesuaian dengan perilaku baru atau dituntut kedisiplinan individu setiap pemain dan ofisial di tengah pandemi COVID-19.
"PSSI menyerahkan semua program latihan kepada pelatih. Kami meminta semua pemain melaksanakan TC dengan rasa tanggung jawab tinggi dan bekerja keras," tambah mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Bagi Timnas Indonesia senior, TC ini sebagai persiapan menghadapi tiga pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Tiga laga tersebut melawan tuan rumah Thailand (8/10/2020), menjamu Uni Emirat Arab (13/10/2020), dan tandang ke Vietnam (12/11/2020).
Sedangkan Timnas Indonesia U-19 digembleng di TC ini untuk mengikuti Piala Asia U-19 2020 yang akan berlangsung 14-31 Oktober mendatang di Uzbekistan. Garuda Muda berada di grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.
Baca Juga: Menpora Tanggapi Soal TC Timnas Indonesia yang Tak Kunjung Gelar Latihan
Berita Terkait
-
Denny Landzaat Apes karena Ajax Dihajar Benfica, Jose Mourinho Kasih Sindiran Telak
-
Dulu Pahlawan di 2023, Kini SEA Games 2025 Para Bintang Timnas Indonesia Bisa Ulangi Cerita Indah?
-
Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas U-20, Anggota PSSI Ini Justru Protes Keras
-
Rekam Jejak Kehebatan Indra Sjafri Jelang SEA Games 2025, Sang Raja Kelompok Usia di Asia Tenggara
-
Membedah Formasi Andalan Giovann van Bronckhorst, Cocok untuk Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Denny Landzaat Apes karena Ajax Dihajar Benfica, Jose Mourinho Kasih Sindiran Telak
-
Pantang Kalah di SUGBK! Kemenangan Harga Mati Demi Kado HUT Persija ke-97
-
Cristiano Ronaldo Pilih Lokasi Berusia 500 Tahun Lebih untuk Gelar Pernikahan
-
Sedang On Fire, Gelandang Naturalisasi Singapura Klaim Sudah Kantongi Kekuatan Persib Bandung
-
Cuma Butuh Imbang, Marc Klok Tegaskan Ingin Bungkam Lion City Sailors
-
Jaga Peluang ke 16 Besar, Lion City Sailors Targetkan Kemenangan atas PersibBandung
-
Coventry City Kian Tak Terbendung di Bawah Frank Lampard, Mantap di Puncak Championship
-
Prediksi Real Madrid vs Olympiakos: Los Blancos Dihantui Kutukan Yunani
-
Dulu Pahlawan di 2023, Kini SEA Games 2025 Para Bintang Timnas Indonesia Bisa Ulangi Cerita Indah?
-
Martin Odegaard Berpeluang 'Comeback', Arsenal Siap Hadapi Bayern Munich di Liga Champions