Suara.com - Bek Persebaya Surabaya, Hansamu Yama, baru-baru menjadi sasaran bully warganet karena mengunggah foto makanan di akun Instagram miliknya, Senin (24/8/2020), yang dianggap tidak sehat.
Pada unggahannya, Hansamu memasang foto makanan nasi bungkus yang berisi lauk pauk seperti nasi, mie, gorengan, dan krupuk. Ia juga menuliskan kata 'paporit' dengan tagar #yangpentinghalal dan #gituajakokrepot.
Unggahan Hansamu ini pun sontak memancing netizen untuk memberikan komentar. Tidak sedikit yang mencibir bahwa makanan yang diunggah oleh sang pemain tidak pantas buat seorang atlet.
Menanggapi reaksi warganet, Hansamu yang merupakan pemain langganan Timnas Indonesia pun membela diri. Pemain berusia 25 tahun itu mengaku dirinya tidak beda dengan orang lain.
"Yakin itu yang makan saya? Ada foto saya di situ lagi makan? dan misal saya pun yang makan terus kenapa? Toh ya ga setiap hari?," kata Hansamu saat dikonfirmasi Suara.com via pesan WhatsApp, Selasa (25/8/2020).
"Sekarang kebetulan lagi libur kompetisi juga, jadi wajar dong, atlet profesional juga manusia, butuh juga makan bebas, tapi, ada batasan. Tidak setiap hari dan itu wajar. Sebagai atlet saya juga pasti menjaga asupan gizi buat tubuh saya," ia menambahkan.
Lebih lanjut, mantan pemain Barito Putera ini meminta masyarakat untuk tidak gampang mengambil kesimpulan. Menurutnya, masyarakat tidak pernah tahu apa yang dikonsumsinya sehari-hari.
"Masyarakat juga tidak setiap hari melihat apa saja yang saya konsumsi, jadi tidak bisa disimpulkan hanya satu makanan saja," jelasnya.
"Jadi makan favorit itu bukan suatu makanan yang harus dikonsumsi setiap hari, meski sebenarnya kita suka," ungkapnya.
Baca Juga: Di Bawah Komando Ronald Koeman, Posisi Frenkie de Jong di Barcelona Aman
Berita Terkait
-
Meta Rilis Fitur Akun Khusus Remaja ke Indonesia, Biar Anak Makin Aman Main Facebook
-
Facebook-Instagram Buka Suara soal Wacana Satu Orang Satu Akun Medsos di Indonesia
-
Persebaya Bertekad Akhiri Rekor Buruk saat Hadapi Dewa United
-
Link Live Streaming Dewa United vs Persebaya Surabaya di BRI Super League
-
Ungkapan Jirayut terkait Akun Instagramnya Diblokir Oleh Ivan Gunawan
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Survei Pendukung FC Twente: Mees Hilgers Menangkan Hati Suporter
-
3 Fakta Kemenangan Persib atas Pratama Arhan Cs di Bangkok
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan
-
Resmi Bergulir! Ribuan Warga Meriahkan Turnamen Sepak Bola Antardesa di Tangerang
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
Gaji Kerap Nunggak, Bernardo Tavares Akhirnya Putuskan Tinggalkan PSM Makassar
-
Alex Pastoor Berani Jamin! Indonesia Punya Kans Nyata ke Piala Dunia 2026
-
Vietnam Temukan Winger Keturunan Rusia, Dipanggil untuk Perkuat Timnas U-23
-
Seberapa Parah Cedera Maarten Paes dan Emil Audero? Manajer Timnas Indonesia Blak-blakan