Suara.com - Leeds United melanjutkan tren bagus mereka di kampanye 2020/2021. Tim promosi Liga Inggris itu sukses mencuri kemenangan tipis 1-0 di markas Sheffield United, berkat gol telat di pengujung laga dalam laga pekan ketiga, Minggu (27/9/2020) malam WIB.
Di Bramall Lane, Sheffield, striker andalan Leeds, Patrick Bamford kembali tampil gacor untuk timnya.
Mantan penyerang Chelsea itu mencetak gol semata wayang, dua menit jelang bubaran untuk mengantarkan Leeds memetik kemenangan keduanya di Liga Inggris musim ini.
Tim besutan Marcelo Bielsa itu pun sementara naik ke urutan keenam klasemen dengan koleksi enam poin, sedangkan Sheffied yang nirpoin dari tiga laga yang telah mereka lakoni terdampar sebagai juru kunci.
Pertandingan diwarnai banyak aksi penyelamatan gemilang dari kiper kedua tim, kendati Aaron Ramsdale lebih banyak disibukkan mengamankan gawang Sheffield, termasuk saat laga baru berjalan empat menit dengan menghalau tembakan jarak jauh Luke Ayling.
Sedangkan kiper Leeds, Illan Meslier, juga beraksi demi menghalau peluang emas John Lundstram pada menit ke-29.
Adegan-adegan itu terus berulang, kecuali ketika Leeds hampir membuka keunggulan pada menit ke-61 melalui Stuart Dallas yang sudah memperdaya Ramsdale, tetapi bola berhasil disapu oleh Chris Basham sebelum melewati garis gawang.
Kebuntuan akhirnya pecah dua menit jelang bubaran ketika pemain pinjaman Leeds dari Manchester City, Jack Harrison, mengirim umpan silang terukur ke dalam kotak penalti.
Bamford berdiri bebas tanpa kawalan dan menyambutnya dengan sundulan memantul tanah, yang sukses memperdaya kiper lawan demi memenangkan Leeds atas tuan rumah.
Baca Juga: Guardiola Protes Manchester City Dapat Jadwal Padat di Tengah Pandemi
Leeds akan menjamu Manchester City di Elland Road untuk laga pekan keempat pada Sabtu (3/10/2020), sedangkan Sheffield akan kembali melakoni laga berat dengan sowan ke kandang Arsenal pada akhir pekan depan.
Susunan Pemain
Sheffield United XI (3-5-2): Aaron Ramsdale; Chris Basham, Ethan Ampadu, Jack Robinson; George Baldock, John Lundstram (Oliver Norwood), Sander Berge, Ben Osborn, Enda Stevens; David McGoldrick (Oliver McBurnie), Oliver Burke (Billy Sharp)
Leeds United (3-1-4-2): Illan Meslier; Luke Ayling, Robin Koch, Liam Cooper; Kalvin Phillips; Helder Costa (Ian Poveda-Ocampo), Mateusz Klich, Stuart Dallas, Jack Harrison; Patric Bamford, Tyler Roberts (Rodrigo Moreno/Ezgjan Alioski).
Berita Terkait
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Tak Hanya Roy Keane, Giliran Paul Scholes Tak Setuju Carrick Dipermanenkan Manchester United
-
Jadi Pemain Paling Diremehkan di Dunia, Harry Maguire Banjir Pujian Usai MU Kalahkan Arsenal
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
Terkini
-
Malam Penentuan di Liga Europa: Nasib 2 Pemain Timnas Indonesia di Ujung Tanduk
-
Cole Palmer ke Manchester United Gantikan Bruno Fernandes?
-
Deretan Fakta Menarik Klub Kota Nelayan Bodo/Glimt, Berpotensi Hadapi Real Madrid di Babak Playoff
-
Pep Guardiola Panik Lihat Strategi Benfica-nya Mourinho, Takut Man City Gagal Lolos
-
Bikin John Herdman Kepincut, Apa Kelebihan Bali United Training Center?
-
Layvin Kurzawa Belum Debut di Persib Bandung vs Persis Solo
-
Eliano Reijnders Tak Sabar Main Bareng Layvin Kurzawa
-
Liverpool Krisis Bek Kanan Usai Frimpong Cedera, Arne Slot Menolak Panik di Bursa Transfer
-
Guardiola Kirim Pesan Terima Kasih ke Mourinho usai Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Anomali Raksasa Eropa, 3 Raja Tersingkir Memalukan dari Persaingan Babak 16 Besar Liga Champions