Suara.com - Witan Sulaeman mengungkap rahasia berhasil mencetak satu gol kemenangan untuk Timnas Indonesia U-19 saat mengalahkan Dinamo Zagreb pada laga uji coba di Stadion Maksimif (Dinamo Zagreb Academy), Zagreb, Senin (28/9/2020) malam.
Gol tunggal Witan dicetak pada menit 38. Pemain asal klub FK Radnik Surdulica, Serbia tersebut mencetak angka setelah melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti usai melawati dua bek lawan.
Witan mengaku hanya mengikuti arahan dari tim pelatih sepanjang jalannya pertandingan. Mantan penggawa PSIM Yogyakarta ini bersyukur bisa memberi kemenangan untuk Timnas Indonesia U-19.
"Kemenangan ini berkat kerja keras tim dan kami mengikuti instruksi pelatih. Meski begitu, kami masih terus belajar dan memperbaiki kekurangan yang ada," kata Witan dikutip dari laman resmi PSSI.
Kemenangan ini menutup rangkain uji coba Timnas Indonesia U-19 selama menjalani training camp (TC) di Kroasia. Sebelumnya, Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- sudah tujuh kali melakukan uji tanding.
Yaitu melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), Qatar (2-1 dan 1-1), serta Bosnia-Herzegovina 0-1. Timnas Indonesia U-19 akan berada di Kroasia sampai dengan akhir September 2020.
Setelah itu, Pasukan Merah Putih akan melanjutkan TC di Turki. Sama seperti di Kroasia, di Turki Timnas Indonesia U-19 juga akan melakukan laga uji coba.
Beberapa lawan sedang dijajaki oleh PSSI. Diantaranya Uni Emirat Arab (UEA), Iran, Mesir, dan tuan rumah Turki itu sendiri.
Rencananya, Timnas Indonesia U-19 akan bertolak ke Turki pada 2 Oktober mendatang. Saat ini, armada Shin Tae-yong hanya tinggal menghabiskan sisa waktu untuk berlatih di Kroasia.
Baca Juga: Kalahkan Dinamo Zagreb, Timnas Indonesia U-19 Masih Kurang di Semua Lini
Berita Terkait
-
Indra Sjafri dan Perjalanan Pengabdian 14 Tahun untuk Tanah Air yang Berakhir Antiklimaks
-
Dulu Bintang, Beberapa Pemain Timnas Indonesia U-19 Era Evan Dimas Kini Jauh dari Sepak Bola
-
Kolaborasi Apik Lintas Cabor: Jonatan Christie Satu Lapangan dengan Daniel Wenas hingga Witan
-
Aksi Roket Emaxwell Souza di GBK: Gol Spektakuler yang Jadi Kado Manis HUT Persija ke-97!
-
Calvin Verdonk Absen, Lille Bantai Dinamo Zagreb 4-0 di Liga Europa
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Beckham Putra Ungkap Alasan Selebrasi Ice Cold saat Kalahkan Persija Jakarta
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Ditolak Tunisia, Patrick Kluivert Tak Laku Usai Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?