Suara.com - Arsenal sukses menyingkirkan Liverpool di babak 16 besar Piala Liga Inggris 2020/2021. Selanjutnya, pada babak 16 besar, tim asuhan Mikel Arteta ini akan klub besutan 'sang guru' Pep Guardiola, Manchester City.
Hal itu dipastikan hasil undian babak perempat final Piala Liga Inggris yang mempertemukan Arsenal kontra Manchester City sebagai salah satu sajiannya, demikian diumumkan laman resmi EFL, Jumat dini hari WIB.
Kendati berstatus murid, Arteta tak serta merta berada dalam posisi inferior dalam catatan pertemuan kontra Pep Guardiola semenjak ia menangani Arsenal per 20 Desember 2019.
Guardiola memenangi pertemuan pertama dengan skor meyakinkan 3-0 untuk Manchester City dalam dalam laga pekan ke-29, tetapi Arsenal-nya Arteta berhasil memberikan kekalahan perdana The Citizens di kompetisi piala domestik semenjak 2018. Arsenal menundukkan Manchester 2-0 di semifinal Piala FA.
Lebih dari itu, Guardiola seolah menjadi batu pijakan bagi keberhasilan Arteta meraih trofi bersama Arsenal dalam tenor kepelatihannya yang baru tujuh bulanan, tentu tiga bulan di antaranya tanpa pertandingan karena sepak bola terganggu pandemi COVID-19.
Tentu saja pertemuan ketiga antara Arteta kontra Guardiola patut ditunggu ketika berlangsung medio 21 Desember 2020 nanti.
Terlebih lagi, Arteta akan lebih dulu memimpin Arsenal melawat ke Etihad untuk menantang Manchester City dalam rangkaian laga pekan keliga Liga Premier pada 17 Oktober mendatang.
Hasil undian perempat final lainnya mempertemukan Everton dan Manchester United.
Ketika berlangsung nanti, bisa saja senjata baru Carlo Ancelotti di Everton yakni James Rodriguez, Allan, dan Abdoulaye Doucoure sudah kian menegaskan posisi sebagai pilar The Toffees ataupun sebaliknya permainan mereka sudah bisa diredam oleh klub-klub Inggris.
Baca Juga: Tingkatkan Kekuatan, Penggawa Timnas Indonesia U-19 Fokus Latihan Beban
Sedangkan, Manchester United yang masih sempoyongan di awal musim seharusnya sudah menemukan tren penampilan yang lebih ajeg Desember nanti.
Kejutan di Piala Liga juga masih mungkin terjadi, mengingat dua tim kasta kedua Stoke City dan Brentford tidak bertemu satu sama lain di babak perempat final.
Stoke akan menantang Tottenham Hotspur-nya Jose Mourinho, sedangkan Brentford menghadapi Newcastle United yang di babak 16 besar sempat hampir jadi korban kejutan tim kasta keempat Newport County.
Berikut hasil undian babak perempatfinal Piala Liga Inggris:
Stoke City vs Tottenham Hotspur
Brentford vs Newcastle United
Arsenal vs Manchester City
Everton vs Manchester United
(Antara)
Berita Terkait
-
Hasil Piala Liga Inggris Semalam: Arsenal Singkirkan Liverpool
-
Jadwal Piala Liga Inggris Nanti Malam: Big Match Liverpool Vs Arsenal
-
Tampil Menawan, Donny van de Beek Bakal Dapat Peran Penting dari Solskjaer
-
Hasil 16 Besar Piala Liga Inggris: Duo Manchester Menang Meyakinkan
-
Absen Hadapi Arsenal, Henderson Berpeluang Perkuat Liverpool di Villa Park
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Juara Liga Italia Serie A
-
Pemain Keturunan Kelahiran 2009 Bisa Diproyeksi Jadi Andalan Timnas Indonesia di Piala Dunia 2030
-
Dahaga Gol di Ajax, Pemain Keturunan 15 Tahun Ini Punya Kakek Asal Sorong Papua
-
Detik-detik Thom Haye Cetak Gol dari Setengah Lapangan
-
Ngeri! Detik-detik Pemain Jepang Patahkan Kaki Bintang Ghana di Laga Uji Coba
-
Mengerucut! Ini Dia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Hampir 'Here We Go'
-
Karma? Paksa Tinggalkan Newcastle, Alexander Isak Curhat Masa Suram di Liverpool
-
Mauro Zijlstra Blak-blakan, Sebut Timnas U-22 Racikan Indra Sjafri Berantakan
-
Thom Haye Bongkar Sisi Lain Bojan Hodak di Balik Layar Persib Bandung
-
Persija Jakarta Mau Jual Rizky Ridho?