Suara.com - Alasan Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, jarang melakukan rotasi posisi kiper akhirnya terungkap. Juru taktik asal Korea Selatan itu tidak mau sembarangan menurunkan penjaga gawang yang belum siap.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong memboyong tiga kiper untuk training camp (TC) di Kroasia. Mereka adalah Muhammad Adi Satryo, Erlangga Setyo, dan Yofandani Damai.
Namun, hanya Adi Satryo saja yang selalu mendapat tempat ketika Timnas Indonesia U-19 beruji coba. Sementara Erlangga dan Yofandi jarang dimainkan.
Erlangga pernah sekali menjadi starting line up ketika Timnas U-19 beruji coba melawan Bosnia-Herzegovina pada 25 September lalu. Adapun Yofandi Damai pernah dimainkan sebagai pengganti Adi Satryo ketika berhadapan dengan NK Dugopolje 8 Oktober 2020.
Shin Tae-yong mengatakan posisi penjaga gawang masih digempleng kemampuannya agar lebih kompetitif. Sebab, Yofandani dan Erlangga terbilang baru bergabung dengan Timnas U-19.
Seharusnya, dua posisi penjaga gawang itu diisi oleh Ernando Ari Sutaryadi dan Risky Sudirman. Namun, karena cedera keduanya tidak dibawa ke Kroasia.
"Untuk kiper memang kita masih mengejar latihan agar posisi ini semakin kompetitif. Erlangga dan Yofandi memang baru ikut TC ini," kata Shin Tae-yong dikutip dari kanal YouTube PSSI, Senin (19/10/2020).
"Kita tak mau buru-buru juga menurunkan mereka. Kita beri mereka latihan lebih agar mereka naik skill dan naik percaya dirinya," jelasnya.
Lebih lanjut, mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu meyakini bakal menurunkan Erlangga dan Yofandani jika sudah siap. Tentu, keduanya harus bekerja keras lebih dahulu supaya siap.
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Ini Syarat Bagus Kahfi Bisa Ikut TC Timnas U-19
"Kalau mereka kerja keras pasti akan kita coba rotasi," pungkas pelatih berusia 51 tahun tersebut.
Terdekat, Timnas Indonesia U-19 akan kembali melawan Bosnia-Herzegovina, Selasa (20/10/2020) malam. Belum ada tanda-tanda Shin Tae-yong bakal melakukan rotasi di pos penjaga gawang.
Berita Terkait
-
Bekas Tangan Kanan Shin Tae-yong, Nova Arianto Tak Bakal Jadi Asisten John Herdman
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Lokal, Meski Layak, Sebaiknya Jangan Nova Arianto!
-
Media Asing Sebut Indonesia Menyimpang Usai Rekrut John Herdman, Mengapa?
-
Kasus Rafael Struick dan Pentingnya Seorang Pemain Mendapatkan Pelatih yang Tepat
-
Nestapa Indonesia Kini, Satu-Satunya Semifinalis AFC U-23 yang Terbuang Imbas Blunder Fatal PSSI
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso Usai Kalah dari Barcelona di Final Piala Super Spanyol 2026
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026