Suara.com - Atletico Mandrid menghantam tuan rumah Osasuna 3-1 walau mereka tampil tanpa diperkuat Luis Suarez dalam laga pekan kedelapan Liga Spanyol di Stadion El Sadar, Sabtu waktu setempat atau Minggu (1/11/2020) dini hari WIB.
Suarez bersama Saul Niguez jadi dua pemain yang sengaja diistirahatkan oleh manajer Diego Simeone dari laga tersebut, menjelang lawatan ke markas Lokomotiv Moskow di Rusia pada tengah pekan nanti.
Absennya Suarez, bisa ditutupi oleh penampilan gemilang yang diperlihatkan Joao Felix lewat dua gol yang dicetaknya dalam kemenangan atas Osasuna, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Felix memecahkan kebuntuan pada menit ke-43 lewat eksekusi penalti setelah Vitolo dijatuhkan secara ceroboh oleh Facundo Roncaglia di dalam area terlarang dan Atletico menjaga keunggulan itu hingga turun minum.
Dua menit memasuki babak kedua, Atletico kembali mendapat hadiah tendangan penalti lantaran pelanggaran handball Oier Sanjurjo, tetapi Felix yang kembali menghadapi bola mendapati tendangannya ditolak oleh mistar gawang.
Bola muntah sebetulnya jatuh ke hadapan Angel Correia, tetapi tembakannya malah mendarat di tribun penonton.
Felix lantas membayar kegagalannya dengan menggandakan keunggulan Atletico pada menit ke-69 saat berdiri bebas untuk menyambar bola duel udara antara Correia dan David Garcia yang jatuh di hadapannya.
Osasuna sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-80 melalui sundulan sederhana Ante Budimir menyambut umpan silang Ruben Garcia yang mampu memperdaya kiper Jan Oblak di area tiang dekat.
Namun, dua menit jelang bubaran Lucas Torreira memastikan Atletico menang 3-1 lewat gol perdananya bersama pasukan Los Rojiblancos itu.
Baca Juga: Barcelona Ditahan Imbang 10 Pemain Alaves 1-1
Kemenangan itu, membuat Atletico mengamankan kembali posisi ketiga klasemen dengan koleksi 14 poin, setelah sempat digusur oleh Cadiz (14) sehari sebelumnya.
Sedangkan Osasuna (10) sementara ini turun ke urutan kesembilan dan bisa melorot lebih jauh lagi tergantung hasil laga-laga lain.
Selepas bertandang ke Moskow, Atletico akan menjamu Cadiz di Wanda Metropolitano dalam laga pekan kesembilan Liga Spanyol pada Sabtu (7/11), dan di hari yang sama Osasuna melakoni laga tandang di markas Sevilla.
Susunan pemain:
Osasuna (4-4-2): Sergio Herrera; Facundo Roncaglia (Nacho Vidal), Unai Garcia, David Garcia, Inigo Perez; Ruben Garcia, Jon Moncayola, Oier Sanjurjo (Lucas Torro), Jony Rodriguez (Roberto Torres); Adrian Lopez (Ante Budimir), Enric Gallego (Kike Barja)
Pelatih: Jagoba Arrasate
Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier, Jose Gimenez, Stefan Savic, Mario Hermoso; Marcos Llorente, Hector Herrera, Koke, Vitolo (Felipe); Angel Correa (Thomas Lemar), Joao Felix (Lucas Torreira)
Pelatih: Diego Simeone
Berita Terkait
-
Barcelona Ditahan Imbang 10 Pemain Alaves 1-1
-
Zidane Anggap Laga Kontra Huesca Bak Partai Final buat Real Madrid
-
Alaves vs Barcelona: Ronald Koeman Minta Ansu Fati Jaga Fokus
-
Jadwal Lengkap Liga Spanyol Pekan Kedelapan: Keuntungan buat Real Madrid
-
Hasil Liga Spanyol: Tim Promosi Cadiz Naik ke Peringkat Dua Klasemen
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
Terkini
-
Alasan Arne Slot Tetap Turunkan Pemain Akademi Walaupun Liverpool Tersingkir dari Piala Liga
-
Aib STY! Ini Statistik Juan Carlos Osorio Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Eks Rekan Akui Thom Haye Bikin Liga Indonesia Naik Kelas
-
Luis Enrique Kecewa Berat Setelah PSG Ditahan Imbang Lorient Liga Prancis
-
Pelatih Belanda Akui Eliano Reijnders Punya Kemampuan, Sindir Jeje?
-
Calvin Verdonk Buka-bukaan Ada Dampak Buruk Saat Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Jadwal BRI Super League Bali United vs Persib Bandung, Thom Haye Srarter?
-
Liverpool Kembali Terpuruk, Cuma Calvin Ramsay Dapat Nilai 7 saat Dibantai Crystal Palace
-
Prediksi Persija Jakarta vs PSBS Biak Jumat 31 Oktober 2025
-
Serang Marcus Rashford, Fan di Spanyol Didenda Rp70 Juta