Suara.com - Bali United resmi lepas satu pemain asingnya yakni Melvin Platje dengan status pinjaman. Pemain berusia 32 tahun tersebut dilepas ke De Graafschap yang berkompetisi di Liga 2 Belanda (Eerste Divisie).
Peminjaman ini terhitung mulai 1 Februari sampai 1 Juni 2021. Serdadu tridatu --julukan Bali United-- sengaja melepas pemain berpaspor Belanda itu agar kemampuannya bisa terus terasah.
Adapun Bali United sejauh ini masih menunggu kejelasan kompetisi. PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator masih berupaya mendapat izin dari kepolisian
"Kami senang salah satu pemain kami berkesempatan bermain di sebuah tim bagus di Eropa. Ini tentunya akan bagus bagi Melvin dalam menjaga skill dan ketajamannya di lapangan," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri dalam rilis yang diterima Suara.com, Senin (1/2/2021).
"Karena seorang atlet memang harus bermain di pertandingan resmi yang kompetitif," sambung Yabes.
Lebih lanjut, Yabes berharap Melvin Platje bisa sukses di klub tersebut. Agar ketika kembali ke Bali United, sang pemain siap membantu tim.
Saat ini De Graafschap menempati peringkat ketiga pada klasemen sementara dengan raihan 44 poin.
Kehadiran Melvin Platje di sektor penyerangan diharapkan bisa membuka peluang besar tim asal kota Doetinchem promosi menuju Liga 1 Belanda (Eredivisie) musim depan.
"Harapan kami, dengan peminjaman Melvin ini nantinya juga akan bermanfaat bagi permainan tim Bali United saat Liga kembali dimulai," pungkasnya.
Baca Juga: Kabulkan Keinginan Klub, PSSI dan PT LIB Coba Rancang Turnamen Pramusim
Berita Terkait
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Jayden Oosterwolde Mengaku Dihubungi Tiap Bulan untuk Bela Timnas Indonesia, Jawabannya Tak Berubah
-
Resmi Gabung Girona, Marc-Andre ter Stegen Ungkap Pesan Menyentuh
-
Debut John Herdman di Depan Mata, PSSI Titip Pesan Penting untuk Timnas Indonesia
-
Selebrasi Minum Bir, Sindiran Jude Bellingham untuk Tukang Julid
-
Persija Dihukum Komdis! Macan Kemayoran Pincang Hadapi MU di Stadion GBK
-
Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Sapu Bersih Kemenangan di FIFA Series 2026
-
Saat Kecil Nonton di TV, Gabriel Jesus Terharu Bisa Cetak Gol di San Siro
-
Pelatih Bulgaria Ternyata Mantan Bintang Persipura! Intip Profil Aleksandar Dimitrov
-
Inter Milan Ingin Boyong Emiliano Martinez, Sudah Masuk Tahap Negosiasi
-
Pecahkan Rekor di Italia, Mikel Arteta: Inter Milan Tim yang Sangat Bagus