Suara.com - Manchester City sukses mengamankan tiga poin setelah menundukkan West Ham United dengan skor 2-1 dalam lanjutan Liga Inggris. Gol John Stones memastikan kemenangan The Citizens dalam laga ini.
Pada laga Man City vs West Ham di Etihad Stadium, Sabtu (27/2/2021), Ruben Dias membuat tuan rumah unggul lebih dulu sebelum disamakan oleh gol Michail Antonio di babak pertama.
John Stones memastikan kemenangan Manchester City 2-1 pada menit ke-68 dan melanjutkan tren positif skuatnya dengan mencatat 20 kemenangan berturut-turut di semua kompetisi.
Kemenangan ini juga membuat City masih kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan 62 poin dari 26 laga dan unggul 13 poin atas posisi kedua Manchester United. Sementara West Ham tertahan di posisi keempat dengan 45 poin.
Jalannya Pertandingan
Man City mencoba membuka serangan namun belum ada ancaman serius dilakukan tuan rumah hingga 10 menit pertama. Mahrez mencoba membuka peluang melepaskan crossing ke kotak penalti West Ham namun masih dapat dihalau Craig Dawson di menit ke-11.
Sementara West Ham balik mengancam lewat sundulan Michail Antonio menyambut umpan Tomas Soucek. Namun Ederson masih memblok bola tersebut dan mengamankan gawangnya di menit ke-19.
Manchester City masih mencoba membuka serangan namun mereka masih kesulitan untuk melepaskan tendangan gawang karena pertahana West Ham cukup ketat dan disiplin.
Pada menit ke-30, City akhirnya memimpin 1-0. Gol tersebut dicetak oleh Ruben Dias lewat sundulan kerasnya dari jarak dekat setelah menyambut crossing Kevin De Bruyne.
Baca Juga: Jurgen Klopp Yakin Liverpool Tak Perlu Rombak Skuat untuk Musim Depan
West Ham langsung merespon cepat. Sebuah tembakan kaki kanan di lepaskan oleh Michail Antonio namun masih membentur tiang kiri gawang City dan bola keluar di menit ke-39.
Tekanan masih terus dilakukan West Ham. Pada menit ke-43, Antonio akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah dia menyambar bola umpan Jesse Lingard. Hingga turun minum skor tetap imbang 1-1.
Di babak kedua, Manchester City meningkatkan serangannya. Namun usaha Kyle Walker masih melenceng dari target, sementara ancaman De Bruyne dan Ferran Torres masih dapat diblok pemain lawan.
Pada menit ke-68, City akhirnya kembali memimpin. Gol tersebut dicetak oleh John Stones setelah menmenyambar umpan tarik dari Mahrez lewat sepakan first time kaki kanannya.
Unggul 2-1, Man City belum mengendorkan serangannya. Dua kali ancaman yang dilakukan oleh Riyad Mahrez masih dapat diblok, sedangkan sundulan Stones masih melenceng dari sasaran di menit ke-79.
Sementara West Ham sempat melakukan ancaman berbahaya di masa injury time. Namun sundulan Issa Diop masih melenceng tipis di samping kanan gawang tuan rumah setelah menyambut crossing LIngard.
Berita Terkait
-
Prediksi Liverpool vs Aston Villa: Kans The Villans Patahkan Kutukan di Anfield
-
Prediksi Nottingham Forest vs Manchester United: Red Devils Incar Kemenangan ke-4
-
Prediksi Burnley vs Arsenal: The Gunners Bidik Kemenangan ke-9
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini 1-4 November 2025: Manchester City dan Manchester United
-
Mau Dapatkan Carlos Baleba, Manchester United Wajib Siapkan Rp2,3 Triliun
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Puji Bojan Hodak, Johnny Jansen: Dia Pelatih Hebat
-
Air Mata Paul Scholes Saat Cerita Tentang Putra Autisnya: Saya Ingin Dia Bahagia
-
Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol Perdana, Legenda Liverpool Sampai Buka Suara
-
Statistik Memukai Justin Hubner Saat Fortuna Sittard Ditekuk PSV Eindhoven
-
Dirumorkan ke Persib, Joey Pelupessy Catatkan Rekor di Liga Belgia
-
Main 14 Menit, Dapat Kartu Kuning: Begini Rating Justin Hubner Saat Fortuna Dibantai PSV
-
Prediksi Cremonese vs Juventus: Misi Emil Audero Rusak Debut Luciano Spalletti
-
Prediksi Liverpool vs Aston Villa: Kans The Villans Patahkan Kutukan di Anfield
-
Prediksi Nottingham Forest vs Manchester United: Red Devils Incar Kemenangan ke-4
-
Prediksi Burnley vs Arsenal: The Gunners Bidik Kemenangan ke-9