Suara.com - Istri Kim Kurniawan, Elisabeth Novia, girang saat mengetahui bahwa PSS Sleman bergabung di Grup C Piala Menpora 2021. Sebab, pertandingan di Grup C akan berlangsung di Bandung, Jawa Barat.
Sebagaimana diketahui, Kim Kurniawan resmi berpisah dengan Persib Bandung setelah pemain kelahiran Jerman itu menolak perpanjangan kontrak yang ditawarkan manajemen Maung Bandung.
Kim Kurniawan pun berlabuh ke PSS Sleman setelah meninggalkan Persib. Ia diresmikan PSS bersamaan dengan M Adi Satryo, Irfan Jaya, Fabiano Beltrame, Fandry Imbiri, M Dwi Raffi Angga, dan Miswar Saputra.
Meski sudah pindah klub ke PSS Sleman, Kim Kurniawan tampaknya tidak akan beranjak dari Bandung dalam waktu dekat. Pasalnya, PSS sendiri akan bermain di Bandung dalam ajang Piala Menpora 2021. Hal itulah yang membuat Elisa Novia girang.
"Wah emang rejeki adek nih, mau papa gak kemana-mana tetap di Bandung jari bisa santai pindahan," tulis Elisa di Stories Instagram yang juga mengunggah hasil drawing PSS Sleman.
Sementara itu, PSS bergabung dengan empat klub asal Jawa Timur, yaitu Persebaya Surabaya, Persik Kediri, Persela Lamongan, dan Madura United di Grup C Piala Menpora 2021.
Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando, memandang hasil undian ini bagus untuk timnya. Bahkan, menurut eks pemain Persik Kediri itu, hasil drawing ini sudah sesuai dengan yang diharapkan oleh manajemen Super Elang Jawa.
"Memang dari kami manajemen bisa masuk di Grup Bandung adalah hasil yang positif dan sesuai harapan. Dalam sepak bola kondisi apapun harus selalu optimis, yang terpenting bagi kami semua berjalan lancar sesuai protokol kesehatan," kata Danilo.
"Bagi PSS, diharapkan lewat Piala Menpora dapat tercipta chemistry pemain lama dan yang baru bergabung. Waktu persiapan memang mepet, tim harus siap. PSS tidak menargetkan juara, tapi optimis lolos ke babak berikutnya," imbuhnya.
Baca Juga: Hilang 2 Hari, Eks Pemain Villarreal dan Timnas Uruguay Ditemukan Tewas
Piala Menpora 2021 direncanakan bergulir pada 21 Maret hingga 25 April mendatang. Fase grup ajang pramusim ini akan berlangsung di empat kota yakni Solo, Bandung, Malang, dan Sleman.
Berita Terkait
-
Kim Kurniawan Tinggalkan Persib, Sang Istri Unggah Video Ini di Instagram
-
Kim Kurniawan, Irfan Jaya, hingga Kiper Timnas U-19 Resmi Gabung PSS Sleman
-
Kim Jeffrey Kurniawan Hengkang dari Persib, Ini Alasannya
-
Diajak Mirror Selfie, Tingkah Lucu Anak Kim Kurniawan Disorot Warganet
-
Istri Kim Kurniawan Kembali Langsing Pasca Lahiran, Warganet Minta Tips
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Tak Nongol di Konpres PSSI, Jordi Cruyff Makan Gaji Buta atau Sudah Cabut dari Indonesia?
-
Adu Kesiapan Timnas U-22 vs Negara Tetangga Jelang SEA Games 2025: Siapa Paling Menjanjikan?
-
Timur Kapadze Coret? Calon Pelatih Timnas, Mengerucut Bojan Hodak atau Heimir
-
Marc Klok Sudah Tak Sabar Sambut Dewa United, Persib Incar Tiga Poin di GBLA
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persik Kediri Malam Ini 20 November 2025
-
Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto Singgung Soal Road Map
-
Terkuak Alasan PSSI Ogah Umumkan Identitas 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI: Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Ada, Tapi Namanya Jangan Disebut Yah...
-
6 Tiket Tersisa Piala Dunia 2026! Materazzi Hingga Karembeu Turun Gunung Bantu FIFA
-
PSSI Simpan Rapat 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia, Kenapa Ditutup-tutupi?