Suara.com - Istri Kim Kurniawan, Elisabeth Novia, girang saat mengetahui bahwa PSS Sleman bergabung di Grup C Piala Menpora 2021. Sebab, pertandingan di Grup C akan berlangsung di Bandung, Jawa Barat.
Sebagaimana diketahui, Kim Kurniawan resmi berpisah dengan Persib Bandung setelah pemain kelahiran Jerman itu menolak perpanjangan kontrak yang ditawarkan manajemen Maung Bandung.
Kim Kurniawan pun berlabuh ke PSS Sleman setelah meninggalkan Persib. Ia diresmikan PSS bersamaan dengan M Adi Satryo, Irfan Jaya, Fabiano Beltrame, Fandry Imbiri, M Dwi Raffi Angga, dan Miswar Saputra.
Meski sudah pindah klub ke PSS Sleman, Kim Kurniawan tampaknya tidak akan beranjak dari Bandung dalam waktu dekat. Pasalnya, PSS sendiri akan bermain di Bandung dalam ajang Piala Menpora 2021. Hal itulah yang membuat Elisa Novia girang.
"Wah emang rejeki adek nih, mau papa gak kemana-mana tetap di Bandung jari bisa santai pindahan," tulis Elisa di Stories Instagram yang juga mengunggah hasil drawing PSS Sleman.
Sementara itu, PSS bergabung dengan empat klub asal Jawa Timur, yaitu Persebaya Surabaya, Persik Kediri, Persela Lamongan, dan Madura United di Grup C Piala Menpora 2021.
Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando, memandang hasil undian ini bagus untuk timnya. Bahkan, menurut eks pemain Persik Kediri itu, hasil drawing ini sudah sesuai dengan yang diharapkan oleh manajemen Super Elang Jawa.
"Memang dari kami manajemen bisa masuk di Grup Bandung adalah hasil yang positif dan sesuai harapan. Dalam sepak bola kondisi apapun harus selalu optimis, yang terpenting bagi kami semua berjalan lancar sesuai protokol kesehatan," kata Danilo.
"Bagi PSS, diharapkan lewat Piala Menpora dapat tercipta chemistry pemain lama dan yang baru bergabung. Waktu persiapan memang mepet, tim harus siap. PSS tidak menargetkan juara, tapi optimis lolos ke babak berikutnya," imbuhnya.
Baca Juga: Hilang 2 Hari, Eks Pemain Villarreal dan Timnas Uruguay Ditemukan Tewas
Piala Menpora 2021 direncanakan bergulir pada 21 Maret hingga 25 April mendatang. Fase grup ajang pramusim ini akan berlangsung di empat kota yakni Solo, Bandung, Malang, dan Sleman.
Berita Terkait
-
Kim Kurniawan Tinggalkan Persib, Sang Istri Unggah Video Ini di Instagram
-
Kim Kurniawan, Irfan Jaya, hingga Kiper Timnas U-19 Resmi Gabung PSS Sleman
-
Kim Jeffrey Kurniawan Hengkang dari Persib, Ini Alasannya
-
Diajak Mirror Selfie, Tingkah Lucu Anak Kim Kurniawan Disorot Warganet
-
Istri Kim Kurniawan Kembali Langsing Pasca Lahiran, Warganet Minta Tips
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat
-
POLLING: Apakah John Herdman Bakal Senasib Seperti Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong?