Suara.com - Cristiano Ronaldo melampiaskan rasa tidak puasnnya setelah gagal meloloskan Juventus dalam Liga Champions dengan tiga kali membobol gawang Cagliari untuk menciptakan hattrick sempurna dalam kurun waktu 32 menit guna mengantarkan Juventus menang 3-1 di kandang lawan di Sardegna Arena, Minggu malam waktu setempat atau Senin (15/3/2021) dini hari WIB.
Mengutip laporan football-italia, Bianconeri mati-matian memburu penyemangat setelah disingkirkan dari kompetisi Liga Champions oleh 10 pemain Porto yang memicu spekulasi bakal hengkangnya Ronaldo.
Paulo Dybala, Merih Demiral, Aaron Ramsey, Gigi Buffon dan Rodrigo Bentancur absen dalam laga tandang ini, sebaliknya Cagliari tak diperkuat striker Leonardo Pavoletti dan Charalampos Lykogiannis yang terkena larangan bermain, serta Riccardo Sottil dan Marko Rog yang cedera.
Untuk pertama kalinya, Juve menurunkan Federico Chiesa, Dejan Kulusevski, Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata sebagai starter secara berbarengan.
Hanya perlu waktu 10 menit untuk memecahkan kebuntuan ketika tendangan sudut Juan Cuadrado meluncur untuk mengarah ke kepala Ronaldo yang berdiri bebas untuk menanduk bola dari jarak enam yard.
CR7 kemudian mendapatkan kartu kuning karena pelanggaran yang membahayakan ketika berusaha menyambut umpan Chiesa sehingga kakinya mengenai muka Alessio Cragno. Beberapa pihak menyebut Ronaldo pantas dihadiahi kartu merah.
Finis yang dialirkan Morata terlalu lemah sehingga tempat mengarah penjaga gawang Cagliari Alessio Cragno. Pemain asal Spanyol itu kemudian mengumpan Ronaldo yang kemudian dilanggar sang penjaga gawang Cagliari sehingga penalti diberikan. Ronaldo sendiri yang mengonversinya sekalipun Cragno sempat menggapai bola.
Giorgio Chiellini berhasil mencegat bola untuk tidak disambar Joao Pedro yang berusaha menyambut umpan dari Radja Nainggolan.
Ronaldo lalu menuntaskan hattricknya setelah mengolah umpan dari Chiesa dengan sedikit memperdaya bek tengah Cagliari Daniele Rugani dan kemudian melepaskan tendangan yang masuk gawang lewat sudut atas gawang.
Baca Juga: Milan Vs Napoli: Rossoneri Tumbang di Kandang
Hattrik ini juga sempurna karena Ronaldo melakukannya dengan kepala, kaki kanan dan kaki kirinya.
Alex Sandro cedera sehingga memberi kesempatan kepada Federico Bernardeschi untuk masuk bermain.
Pada babak kedua Cagliari sempat meminta penalti dengan alasan Juan Cuadrado menahan bola dengan tangan di kotak penalti namun wasit menilai hal itu terjadi tak sengaja sehingga mengabaikan permintaan Cagliari.
Tendangan bebas Alfred Duncan sempat memberi ujian kepada Wojciech Szczesny sebelum sang kiper terbang mementahkan tendangan Razvan Marin ke atas mistar gawang.
Cagliari menipiskan ketertinggalan lewat tendangan jarak dekat Giovanni Simeone, sedangkan Joao Pedro sempat memohon penalti namun kembali ditolak wasit.
Pemain pengganti Gaston Pereiro nyaris mengubah kedudukan menjadi 3-2 pada menit-menit terakhir, sebaliknya Ronaldo hampir menciptakan gol keempatnya kalau saja Cragno tak sigap membloknya.
Berita Terkait
-
Milan Vs Napoli: Rossoneri Tumbang di Kandang
-
Juventus Dipastikan Tanpa Aaron Ramsey hingga Jeda Internasional
-
Hasil Liga Italia: Libas Roma, Parma Kembali ke Jalur Kemenangan
-
Hasil Liga Italia: Gol Lautaro Martnez Bawa Inter Taklukkan Torino
-
Hasil Liga Italia: Gebuk Spezia, Atalanta Kembali ke Posisi Empat Besar
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Tampil Gemilang, Emil Audero Frustrasi Sebut Cremonese Tak Layak Kalah dari Pisa
-
Comeback Spektakuler Persib di ACL Two: Robi Darwis Beberkan Kunci Kebangkitan
-
3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
-
2 Pemain Keturunan Indonesia Disanksi FIFA: Fans Diharap Tenang, Beda Kasus dengan Malaysia
-
Ivar Jenner Cs Takluk dari FC Emmen, Tim Geypens Absen karena Cedera Kepala
-
Beri Harapan Bela Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Surabaya Kini Berbanderol Rp43 Miliar
-
Jadwal Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta di Super League Sore Ini
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025 usai Kalah dari Brasil
-
Denda Thom Haye dan Shayne Pattynama Lebih Mahal dari 7 Pemalsu Dokumen Naturalisasi Malaysia
-
Timnas Italia Panggil Striker Liga Arab untuk Hadapi Moldova dan Norwegia