Suara.com - Mantan pemain Juventus Marco Motta mengaku bangga bisa menjadi panutun pemain-pemain muda Persija Jakarta. Hal itu diakui pemain asal Italia tersebut di Instagram miliknya, @marcomotta47.
Dalam unggahannya, Motta memperlihatkan kerbersamaannya dengan anak-anak dari Persija Soccer School. Ini merupakan bagian dari program manajemen Persija dari level senior hingga akademi.
Kehadiran Motta tersebut diharapkan bisa memberikan motivasi serta ajang berbagi pengalaman sebagai pemain yang pernah memperkuat klub rakasa Eropa.
"Saya sangat senang Anda melihat saya sebagai teladan," kata Marco Motta yang bergabung dengan Persija di musim 2020, Rabu (17/3/2021).
Motta juga berpesan kepada anak-anak di Persija Soccer School untuk menikmati proses yang mereka jalani untuk menjadi pemain sepak bola profesional.
"Lakukan segala sesuatu yang membuatmu bahagia dan bersenang-senang. Lihatlah pengorbanan sebagai sesuatu yang indah untuk menuntunmu mewujudkan impian," jelasnya.
"Namun yang terpenting, selalu hadapi kesulitan dengan senyuman dan sikap yang positif. Masa depan adalah milikmu!," pungkasnya.
Marco Motta masih menyisakan kontrak satu tahun di Persija Jakarta. Terdekat, ia akan bertanding bersama Macan Kemayoran --julukan Persija-- di ajang Piala Menpora 2021.
Turnamen pramusim itu akan digelar pada 21 Maret sampai dengan 25 April mendatang. Persija berada di Grup B bersama Bhayangkara Solo FC, Borneo FC, dan PSM Makassar.
Baca Juga: PSS Sleman Pulihkan Kondisi Pemain Usai Fisik Ditempa Habis
Berita Terkait
-
Krisis Lini Tengah, Aston Villa Pulangkan Douglas Luiz dari Juventus
-
Shayne Pattynama Alami Penurunan Karier ke Persija Jakarta? Begini Pembelaannya
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri
-
Mauricio Souza Tak Khawatir dengan Adaptasi Shayne Pattynama di Persija, Kenapa?
-
Sebelum Gabung Persija, Shayne Pattynama Dapat Bisikan dari Bintang Persib Bandung
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Persis Solo Datangkan Eks Striker Liga Uzbekistan, Kobarkan Tekad Besar
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea
-
Kritik Terbuka Kylian Mbappe: Real Madrid Gak Punya Mental Juara, Main Gak Konsisten!
-
Legenda Liverpool Murka dengan Ocehan Arne Slot soal Liga Champions
-
Kai Havertz Comeback dan Langsung Cetak Gol, Viktor Gyokeres Tergusur dari Starting XI Arsenal?
-
Conte Sindir Chelsea Usai Napoli Tersingkir dari Liga Champions: Perbedaan Uang Kami Terlalu Jauh
-
Krisis Lini Tengah, Aston Villa Pulangkan Douglas Luiz dari Juventus
-
Jalan Panjang Hijrah Maarten Paes dari MLS ke Ajax Amsterdam
-
Jordi Cruyff Bisa Pantau 3 Pemain Timnas Indonesia Temani Maarten Paes di Ajax Amsterdam
-
Viral! Setelah Kebanjiran, Camp Nou Jadi Sarang Tikus, Stadion Barcelona Jadi Olok-olok